HalutPeristiwa

Tabrakan Maut Dua Nyawa Melayang, Bocah 2 tahun Selamat

×

Tabrakan Maut Dua Nyawa Melayang, Bocah 2 tahun Selamat

Sebarkan artikel ini
MAUT: Salah satu korban kecelakaan lalulintas yang tergeletak di atas jalan usai mengalami tabrakan maut di ruas jalan Desa Daru, Kamis (4/3). (foto: ist/babinkamtibmas)

HARIANHALMAHERA.COM— Belum juga kering darah dua korban kecelakaan lalulintas (lakalantas) di ruas jalan WKO, kecamatan Tobelo Senin (1/4) lalu. Tabrakan maut kembali terjadi Kamis (4/4).

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.30 WIT di ruas jalan Desa Daru, Kecamatan Kao Utara. Dua nyawa pengendara sepia motor melayang. Agus Harikase (23) warga Desa Bori, Kecamatan Kao Utara, tewas di tempat kejadian. Sementara Jhoni Pelehiri (47) warga Desa Pediwang Kecamatan yang sama, menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit.

“Korban Agus meninggal di lokasi, sementara satunya sempat dilarikan ke rumah sakit bergerak dan mendapatkan pertolongan medis. Akan tetapi tidak sampai satu jam, korban dikabarkan telah meninggal,” terang Kasat Lantas Polres Halut AKP Bagus Nugraha melalui Kasubag Humas Polres Halut Aiptu Hopni Saribu.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun personil Polsek Kao di lokasi kejadian, laka maut itu bermula saat Agus yang memacu Honda Revo hitam tanpa nomor polisi (Nopol), keluar jalur lantaran melihat di depannya terdapat mobil pikap yang tengah parkir.

Namun, belum sempat masuk ke jalur semula, dia dikejutkan dengan muncul sepeda motor Yamaha Jupiter MX hitam yang dikendarai Jhoni. Di atas motor bernopol DG 5424 NE yang sore itu melanju kencang dari arah selatan ke utara menuju Desa Pidiwang. Jhoni membonceng ponakannya Novita Dokot (21) dan Frangky Dokot, bocah dua tahun.

“Pengemudi Jupiter MX sebenarnya lambung pick up yang sedang parker, sehingga perpapasan dengan pengemudi Honda Revo, akhirnya tabrakan pun tidak dapat dihindari,” terang Hopni.

Ditanya dua penumpang yang dibonceng Jhoni, Hopni mengatakan keduanya hanya mengalami luka ringan. “Kalau korban yang dibonceng hanya luka ringan. Selamat, termasuk bocah dua thun itu,” ujarnya.(dit/cal/pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *