Halsel

14 Siswa SMK Magang Sebulan di Harita

×

14 Siswa SMK Magang Sebulan di Harita

Sebarkan artikel ini
BELAJAR TAMBANG: Para siswa SMK SMK Global Pertama Obi Halsel saat tengah magang di Harita Nickel Division

HARIANHALMAHERA.COM– Bukan hanya di kalangan Perguruan Tinggi (PT) pihak Harita Nickel juga membuka akses bagi pihak sekolah jenjang menengah dan sederajat yang ingin melakukan magang di perusahaan itu.

Seperti yang dilakukan 14 siswa SMK Global pertama Obi. Dimana, mereka kini tengah
magang di perusahaan nikel itu. Kegiatan magang di Site Kawasi, itu akan berlang sung selama sebulan penih terhitung sejak Senin (2/9).

Magang ini diawali dengan proses pengenalan lingkungan tambang. Proses ini penting agar
para peserta magang dapat memahami betul tentang Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).

Setelah itu, mereka pun dibagi ke dalam beberapa kelompok sesuai dengan bidang yang
diminati terkait pendidikan kejuruan pertambangan.

Empat siswa tergabung dalam program magang di PT Trimegah Bangun Persada (TBP) yang berada dalam naungan Harita Group. Sementara 10 siswa lainnya tersebar di dua perusahaan kontraktor Harita yaitu PT Parama dan PT HPMU.

Head of Grade Control (GC) PT TBP Sulistio Yuwono menuturkan, Harita Nickel Division
terbuka bagi para pelajar yang ingin menambah pengalaman di bidang pertambangan. “Untuk tingkat SMK ini sudah kedua kalinya,” ujarnya.

Dikatakan, praktik lapangan ini menjadi kesempatan bagus bagi para siswa untuk melengkapi teori-teori yang sudah dipelajari di kelas.

Beberah pahal yang dipelajari olehsiswa magang di Departemen GC ini antara lain pengenalan nikel, mengidentifikasi kadar nikel, cara menambang yang baik dan benar, hingga mengetahui jenis-jenis batuan yang ada di sekitar lokasi tambang.

Ando Pawole, sa;lah seorang peserta magang mengaku senang dengan adanya kesempatan belajar di kawasan pertambangan Harita Nickel Division ini. “Alhamdulillah lancar. Saya pribadi senang magang di sini karena kami bias praktik secara langsung,” katanya.

Deputy Head CSR and External Relation Harita Nickel Division, Alexander Lieman,
mengapresiasi adanya kerja sama dalam bidang pendidikan ini. “Kami berharap dengan
keterbukaan ini juga membuka jalan bagi generasi muda kita di dunia pertambangan agar terus maju,” harapnya. (pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *