BisnisHalut

Wings Air Targetkan Penumpang 70 Persen, Ristu: Kami Butuh Dukungan Semua Pihak

×

Wings Air Targetkan Penumpang 70 Persen, Ristu: Kami Butuh Dukungan Semua Pihak

Sebarkan artikel ini
Ristu Bintoro

HARIANHALMAHERA.COM–Maskapai Wings Air sudah mengaktifkan kembali Penerbangan rute Kao (KAZ) – Manado (MDC) per 1 Januari 2021. Kemarin, menjadi penerbangan pertama. Rute ini dibuka 4 kali seminggu. Senin, Rabu, Jumar, dan Minggu.

Meski demikian, kabarnya rute ini masih sebatas ‘uji coba’. Pihak maskapai kabarnya akan melihat jumlah penumpang. Jika tidak memenuhi target, besar kemungkinan rute ini akan ditutup lagi.

Menjawab itu, Kepala Bandara Kuabang, Kao, Ristu Bintoro membenarkan bahwa maskapai Wings Air menargetkan jumlah penumpang sebanyak 70 persen dari setiap penerbangan. Namun, Ristu tidak bisa berkomentar apakah penerbangan yang baru dibuka ini sifatnya uji coba.

“Kalau soal rute uji coba atau bukan, mungkin lebih tepat pihak maskapai yang menjawab. Kalau soal target, memang seperti itu yang kami terima dari pihak maskapai yang berkantor di Manado,” terangnya.

BACA JUGA : NHM Siap Arahkan Karyawan via Bandara Kuabang

Disinggung berapa persen keterisian penumpang saat penerbangan Rabu (6/1), Ristu menyebut, jumlah penumpang yang datang dari Manado sebanyak 40 orang atau sekira 55,5 persen. Sementara yang berangkat dari Kuabang sebanyak 19 penumpang atau sekira 26,38 persen.

“Saya kira di masa pandemi covid-19 saat ini, prosentase penumpang itu sudah lumayan. Semoga saja ke depan makin banyak penumpang yang pergi dan datang melalui bandara Kuabang. Kami masih optimis,” katanya, dihubungi kemarin.

Meski demikian, Ristu kembali memohon dukungan semua pihak, agar bisa memanfaatkan bandara Kuabang. “Aset pemerintah ini sangat strategis untuk mendorong perekonomian daerah. Kami berterima kasih kepada pihak-pihak yang sudah memberikan dukungan selama ini, seperti PT NHM dan Pemkab Halut, termasuk media massa,” pungkas Ristu.(tr-05/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *