HARIANHALMAHERA.COM – Tactician Inggris Gareth Southgate tetap memasukkan bek tengah sekaligus kapten Manchester United Harry Maguire dalam skuad untuk Euro 2020.
Keputusan yang memicu pro-kontra mengingat Maguire mengakhiri musim bersama United dengan cedera ligamen engkel kiri.
Beberapa saat setelah pengumuman skuad, Southgate juga mengungkapkan bahwa Maguire diragukan fit seratus persen untuk matchday pertama melawan Kroasia (13/6).
Baca Juga: Separo Kekuatan Bisa Hilang
Bukan hal aneh karena pemain 28 tahun itu melewatkan sampai lima laga terakhir United, termasuk final Liga Europa (27/5).
Keputusan Southgate gambling dengan memasukkan Maguire pun dikecam pandit sekaligus mantan bek-kapten United Rio Ferdinand. Menurut Ferdinand, masih ada bek lain yang bisa menggantikan Maguire dengan kondisi fisik lebih siap.
Southgate dinilai mengulang cerita skuad Inggris di Piala Dunia 2002 dan 2006. Pada 2002, Sven-Goran Eriksson tetap memanggil David Beckham yang belum pulih dari cedera metatarsal kiri. Empat tahun berselang, giliran Wayne Rooney dengan cedera serupa di kaki kanan. Dua ajang mayor itu hanya menempatkan Tiga Singa sampai perempat final.(jpc/pur)
Respon (2)