HARIANHALMAHERA.COM–Di tengah masih ada dan berkembangnya kasus Covid-19, Kanwil Kementrian Agama (Kemag) Malut pun mengingatkan calon jamaah haji (CJH) Maluku Utara (Malut) yang sebentar lagi akan bertolak ke tanah suci, agar tetap menjaga kesehatan.
Sebab, jika hasil tes PCR di asrama Haji Transit Ternate nantinya, ditemukan ada CJH yang positif Covid-19, maka resikonya tidak akan diberangkatkan. “Maka harus benar-benar dijaga kondisi kesehatan para JCH,” pinta Kepala Kanwil Kemenag Malut, Sarbin Sehe disela-sela apel siaga di Asrama Haji Ternate kemarin.
Ia berharap dengan apel siaga ini, mulai kemarin lokasi asrama haji harus benar-benar dilakukan sterilisasi untuk persiapan masuknya JCH dari kabupaten/kota.
”Pada tanggal 23 dan 24 juni JCH dari kabupaten kota mulai masuk di asrama haji transit Ngade ternate untuk di karantina, selanjutnya akan keberangkatan pada tanggal 25 dan 26 juni 2022 menuju Embarkasi makassar, sehingga selama JCH berada di asrama haji pengamanan harus benar-benar steril,” tegasnya
Sekprov Malut, Samsuddin A Kadir yang memimpin apel siaga mengatakan, pelayanan kepada JCH nanti dapat dilakukan dengan maksimal, karena nantinya yang berhadapan langsung di lapangan adalah para petugas haji.
”Dengan apel ini saya berharap agar para petugas dalam memberikan pelayanan kepada jemaah calon haji dapat mengkonfirmasi atau berkomunikasi dengan baik, sehingga para jemaah calon haji mendapat kenyamanan dalam melaksanakan ibadah haji,” harap Syamsuddin A. Kadir.
Nantinya saat JCH masuk asrama haji untuk di karantina, petugas haji juga diminta dapat memberikan pemahaman kepada keluarga jamaah dengan baik, sehingga tidak terjadi masalah.
Sekprov berpesan kepada Petugas haji yang tergabung dalam PPIHD Maluku Utara agar dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tugas dan tanggung jawab dengan baik, sehingga pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan dengan baik.
Tahun ini, Malut memberangkatkan sebanyak 489 CJH ditambah 2 petugas haji ke tanah suci. CJH Malut sendiri tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 11 dan 12 embarkasi Makassar. (lfa/pur)