HARIANHALMAHERA.COM– Hotel Presiden di Jalan Kemakmuran, Desa Gamsungi, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, jumat (22/9) pagi sekitar pukul 10.35 WIT nyaris ludes. Beruntung, api belum sempat melebar, personil Damkar (pemadam kebakaran) Pemkab Halut telah kerahkan dua unit mobil Damkar dibantu personil Kodim 1508/Tobelo dan Polres Halut bergegas padamkan api tersebut.
Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian perkara (TKP) ternyata insiden Hotel Presiden terbakar tersebut diduga dipicu korsleting AC pada kamar hotel nomor 213. Api sempat menghanguskan AC hingga mengeluarkan kepulan asap tebal sampai di luar hotel.
Karyawan hotel maupun warga di sekitar panik saat melihat asap tersebut. Bahkan aktivitas lalulintas pun sempat macet akibat adanya upaya pemadaman api oleh personil Damkar. Beruntung, dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa.
Kasatpol PP Halut, Muhammad Kacoa, menuturkan bahwa saat terjadi kebakaran kamar hotel tersebut, karyawan tidak berada di dalam dan langsung bergegas ke hotal setelah dapat informasi insiden tersebut.
“Karyawan lagi keluar, ada yang beli makanan termasuk pemilik hotel yang saat kejadian tengah beradah di kantor pajak. Salah satu karyawan berada disekita hotel melihat asap tebal lalu belari ke hotel untuk pastikan apa yang terjadi, ternyata ada kebakaran di kamar nomor 213,”katanya.
Dua karyawan hotel lanjut Kasatpol PP Halut, bergegas menuju kamar yang tercium aroma tak sedap dan terlihat kepulan asap, ternyata saat dibuka pintu kamar sudah terlihat api membasar pada AC sehingga mereka pun hubungi petugas Damkar.
“Menurut keterangan karyawan, saat kejadian dirinya mengambil makanan ke toko Nasional dan dirinya mencium bau terbakar, saat itu posisi pemilkk hotel berada dilantai I Hotel Presiden,”ujarnya.
“Dari Kebakaran tersebut tidak terdapat korban jiwa namun kerugian materil ditaksir mencapai jutaan rupiah. Api sudah berhasil dipadamkan dan kebakaran hotel diduga terjadi akibat kosleting listrik pada AC,”pungkasnya.(sal)