HARIANHALMAHERA.COM– Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemkab Halmahera Utara dalam tahun 2023 ini disebut benar-benar buruk. Selain sebagian OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dilingkungan Pemda setempat yang PAD-nya masih jauh dari capai target, ternyata ada pula beberapa Dinas yang hingga akhir tahun ini masih nol persen.
Jongkoknya capaian PAD oleh sejumlah OPD tersebut ternyata disesali ketua DPRD Halut, Janlis G. Kitong. Politisi Demokrat ini pun mendesak Bupati Halut, Ir. Frans Manery segera melakukan evaluasi kinerja para pimpinan OPD sebagai upaya peningkatan PAD di penghujung tahun 2023.
“Tentunya kita sangat sayangkan terhadap buruknya PAD, dimana masih ada instansi yang target PAD-nya nol persen, padahal mereka sudah dipercayakan oleh Bupati tetapi terkesan tidak maksimal bekerja, itu dibuktikan dengan PAD tidak meningkat,”katanya, selasa (26/9).
Dari sejumlah OPD dilingkup Pemkab Halut lanjut Janlis, ternyata ada dua Dinas yang target PAD masih nol persen, salah satunya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans).
“Iya, masih ada OPD yang sampai akhir tahun 2023 ini ternyata PAD-nya nol persen, seperti Disnakertrans,”pungkasnya.
“Setiap OPD punya target PAD, nah selama ini target yang diminta ternyata mereka tidak penuhi, orang-orang seperti ini sudah bisa dilakukan evaluasi di tahun ini juga,”sambungnya.(sal)