HalutMaluku Utara

GMNI Halut Minta Bupati Copot Dirut RSUD Tobelo

×

GMNI Halut Minta Bupati Copot Dirut RSUD Tobelo

Sebarkan artikel ini
Ketua DPC GMNI Halut, Wilson Musa

HARIANHALMAHERA.COM– tunggakan gaji dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tobelo yang belum dibayar selama 6 bulan dalam tahun 2023 ternyata ikut diperihatin Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Tobelo. Organisasi berlambang bintang-banteng itu pun menilai tunggakan gaji itu menunjukan Pemkab Halut tidak mampu atasi masalah.

Tak hanya itu, GMNI juga menganggap Direktur Utama (Dirut) RSUD Tobelo bukan orang yang tetap memimpin RSUD, karena masalah internal tidak mampu diselesaikan, bahkan kinerja tidak bagus hingga membuat pegawai tak betah.

Ketua Cabang GMNI Halut, Wilson Musa mengatakan, jika gaji dokter tidak segera dibayar maka bisa berdampak pada pelayanan kesehatan apabila para dokter memilik mogok kerja.

“Gaji dokter ini seharusnya tidak tunggak sampai berbulan-bulan, kalau mereka tidak melakukan pelayanan satu hari saja akan berdampak buruk terhadap pasien,”katanya, Kamis (9/11).

Menunggaknya gaji dokter ini lanjutnya, tentu ada yang tidak beres di internal RSUD, sebab RSUD merupakan instansi yang mengelola keuangan sendiri untuk kebutuhan, bahkan BPK pun tidak bisa intervensi.

“Keuangan RSUD ini kan dikelolah sendiri, tetapi masih ada gaji dokter yang ditunggak, ini berarti menagemen keuangan RSUD buruk,”pungkasnya.

Dia pun sarankan Dirut RSUD Tobelo undur diri, karena tidak mampu mengelola rumah sakit.

“Kami meminta agar Bupati Halut mencopot Dirut RSUD Tobelo, karena dianggap tidak mampu mengelolah rumah sakit,”tegasnya.(sal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *