HARIANHALMAHERA.COM– Pemkab Halut dibawa kendali Bupati Piet Hein Babua dan Wabup Kasman Hi. Ahmad, kerja ekstra keras untuk mendorong pengembangan daerah. Selain hilirisasi kelapa, pemerintahan akronim Piet-Kasman juga dorong peningkatan aksesibilitas dan pelayanan transportasi udara bagi masyarakat.
Buktinya, Kamis (27/11) kemarin telah Pemkab Halut telah gelar pertemuan bersama manajemen maskapai Lion Air Group di Lion Tower, di Jakarta, yaitu Direktur Utama (Dirut) Super Air Jet Ari Ashari dan Kepala Bandara Kuabang Kao, untuk membahas pembukaan rute penerbangan Manado–Kao PP menggunakan maskapai Wings Air.
Bupati Piet Hein Babua, mengatakan bahwa pertemuan tersebut merupakan langkah penting untuk memperkuat konektivitas udara di Maluku Utara, khususnya Halut, yang mana sejumlah poin kesepakatan pun telah dicapai dan siap ditindaklanjuti.
“Jadi dalam pertemuan itu, ada beberapa kesepakatan yang dilakukan antara Lion Air Group bersama Pemda Halmahera Utara yang harus segera ditindaklanjuti. Semoga besok (Jumat,red) saya atas nama Pemerintah Daerah sudah bisa menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS), sehingga penerbangan perdana Wings Air rute Manado–Kao maupun Kao–Manado dapat terlaksana pada awal Desember 2025,”katanya.
Ia juga mengajak masyarakat dan pelaku usaha di Halut untuk turut memberikan dukungan penuh demi kelancaran operasional penerbangan baru tersebut.
“Saya berharap seluruh masyarakat Halmahera Utara, khususnya para pelaku usaha, dapat memberikan dukungan agar penerbangan ini bisa berjalan baik dan berkelanjutan,”ujarnya.
Dalam diskusi dengan Lion Air Group, disampaikan bahwa jadwal penerbangan direncanakan dua kali dalam seminggu. Selain rute Manado–Kao PP, pemerintah daerah juga tengah mendorong pembukaan rute lanjutan Jakarta–Manado–Kuabang Kao dan sebaliknya.
“Upaya ini diharapkan dapat memperkuat akses wisata, memperlancar mobilitas ekonomi, serta membuka lebih banyak peluang bagi kemajuan Halmahera Utara,tuturnya.(red)













