Halut

Demo Tolak RUU Terus Berlanjut

×

Demo Tolak RUU Terus Berlanjut

Sebarkan artikel ini
Ampera Saat menyampaikan aspirasinya di Kantor Bupati.

HARIANHALMAHERA.COM-Demonstrasi menolak Revisi Undang undang (RUU) terus berlanjut. Aliansi Pergerakan Rakyat (Ampera) Halmahera Utara (Halut) kembali berunjuk rasa di Kantor Bupati serta Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Halut. Rabu (02/10) pukul 10.25 Wit. Dalam orasinya, Ronal Tutuduk menyampaikan, Saat ini reformasi sudah dirampas oleh penguasa. Rakyat selalu jadi korban penindasan.

“Sejumlah RUU harus direvisi karena jelas jauh dari kepentingan rakyat,”tegasnya.

Dalam kesempatan itu, tuntutan Ampera sebagaimana disamapikan Ronal antara lain. Tolak RUU Pertanahan Tolak RUU KUHP (Kitab Undang-undang Hukum Pidana), Tolak RUU KPK, Akses Independen terhadap Jurnalis Harus diberikan, Bubarkan BPJS alihakan ke Jamkesmas, Hentikan Kriminalisasi Aparat Kepolisian Terhadap Mahasiswa dan Rakyat serta Buka Ruang Demokrasi yang Seluas-luasnya Untuk Rakyat.

Setelah menyampaikan tuntutan di Kantor Bupati,sejumlah massa aksi lalu menuju ke Gedung DPRD menyampaikan tuntutan serupa. Adu mulut antara pendemo dan staf DPRD sempat terjadi setibanya  di gedung DPRD. Hal itu dipicu, karena yang dinginkan massa untuk bertatap muka dengan para wakil rakyat tak dipenuhi sebab sejumlah anggota DPRD keluar daerah. (Sandro/mt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *