Neymar Jr Lanjutkan “Tradisi” Hari Ultah
Musim 2019–2020 berjalan enam bulan bagi Paris Saint-Germain (PSG). Selama durasi tersebut, separo di antaranya dilalui tanpa sang superstar: Neymar Jr. Alasannya apa lagi kalau bukan cedera.
===
ENTRAINEUR PSG Thomas Tuchel sudah mengingatkan Neymar setelah kemenangan 5-0 atas Montpellier pada journee ke-22 Ligue 1 akhir pekan lalu (2/2). Yakni, pesta ulang tahun (ultah) ke-28 bintang asal Brasil itu di kelab malam Yoyo, Paris, dua hari lalu (3/2) bakal memberikan distraksi dalam perjalanan PSG musim ini.
Benar saja. Seperti dilaporkan BBC kemarin (4/2), setelah pesta pora bertema putih tersebut, Neymar tidak masuk skuad Les Parisiens dalam journee ke-23 melawan Nantes dini hari tadi (5/2). Sumber PSG menyatakan bahwa pemain yang baru saja mengecat rambutnya dengan warna merah muda itu mengalami cedera tulang rusuk.
PSG secara mendetail mengumumkan, seusai babak pertama kontra Montpellier, Neymar mengalami inflamasi tulang rawan pada rusuknya. Tapi, klub asal ibu kota Prancis tersebut tidak berharap Neymar absen melawan Nantes.
Ada anggapan bahwa pesta ultah memperburuk kondisi pemain termahal dunia (EUR 222 juta atau setara dengan Rp 3,36 triliun) tersebut. Apalagi, selama membela PSG, Neymar punya statistik unik. Selalu cedera berdekatan dengan momen ultahnya. Pada 5 Februari 2018, Neymar merayakannya dengan cedera tulang metatarsal kanan. Lalu, pada 5 Februari 2019, cedera di bagian yang sama kambuh.
’’Ini sangat memalukan karena insiden tersebut (cedera Neymar bertepatan dengan ultahnya, Red) membuat orang-orang terus berbicara buruk tentang kami,’’ keluh Tuchel seperti dikutip BBC. ’’Kami harus mengadaptasi situasi ini. Saya juga tidak mungkin menepikan pemain gara-gara mereka berpesta atau sekadar senang-senang,’’ imbuh pelatih yang menjalani musim keduanya di Les Parisiens itu.
Tuchel sejatinya mendapat undangan dalam pesta ultah Neymar. Namun, mantan pelatih Mainz 05 dan Borussia Dortmund itu memilih tidak menghadirinya. Beberapa pemain PSG yang terjepret datang adalah striker Edinson Cavani, gelandang Marco Verratti, dan winger Angel Di Maria. Sementara itu, pemain dari klub lain yang terlihat datang adalah striker Olympique Lyon dan timnas Belanda Memphis Depay.
’’Apa yang saya lakukan (mengingatkan soal pesta dan distraksi, Red) adalah bagian dari melindungi pemain-pemain saya karena saya sungguh menyayangi mereka,’’ beber Tuchel.
Cerita cedera Neymar saat hari kelahirannya tidak terjadi di klub sebelumnya, FC Barcelona (2013–2017). Justru penggantinya, Ousmane Dembele, yang menuai berita miring lantaran kerap cedera dan pernah ketahuan cedera bohongan. Saat ini pun Dembele dilaporkan mengalami cedera (hamstring kanan) meski terlihat baik-baik saja saat berlatih sehari sebelumnya.
Alhasil, opsi lini serang Barca makin minim setelah Luis Suarez mengalami cedera panjang hingga Mei dan Carles Perez dipinjamkan ke AS Roma. Pada bursa transfer musim dingin bulan lalu, Barca dengan pede (percaya diri) tidak menambah striker lantaran entrenador Quique Setien meyakini kepulihan Dembele dari cedera tak ubahnya seperti rekrutan anyar. (jpc/pur)