HARIANHALMAHERA.COM – Scudetto ke-36 Juventus batal dirayakan, kemarin (24/7). Syarat kemenangan dalam giornata ke-35 Serie A tidak mampu dipenuhi Juve. Klub berjuluk Le Vecchia Signora alias Nyonya Tua itu malah keok 1-2 oleh tuan rumah Udinese di Stadio Friuli.
Meski kalah kemarin, selebrasi juara Juve hanya tinggal menentukan waktu dan tempatnya. Gagal di Friuli, pesta bisa beralih ke Allianz Stadium, kandang Juve. Lawan Juve dalam giornata ke-36 yang berlangsung Senin dini hari nanti (27/7) adalah Sampdoria.
Bahkan, Juve bisa merayakannya sebelum laga itu berlangsung seandainya AC Milan mampu menghehentikan streak 15 laga unbeaten pesaing terdekat Juve, Atalanta dinihari tadi (25/7). Plus Inter Milan gagal menang menang di kandang Genoa CFC dinihari nanti (26/7).
Meski scudetto hampir pasti diraih, performa Juve diklaim media-media Italia terburuk ketimbang dominasi mereka dalam delapan laga musim sebelumnya. ’’Scudetto dengan penampilan terburuk sepanjang dominasinya di Serie A’’ tulis surat kabar terbitan Milan, La Gazzetta dello Sport.
Laga di Friuli kemarin dianggap menunjukkan betapa buruknya “wajah” Nyonya Tua. Dengan lima kekalahan, Paulo Dybala dkk kalah bagus dari dari Inter Milan yang baru empat kali tumbang setelah memyelesaikan giornata ke-35.
Demikian pula dengan jumlah kebobolan Juve yang mencapai 38 gol. Inter yang dibesut mantan allenatore Juve, Antonio Conte lebih sedikit kebobolan alias 36 gol. Apalagi, urusan produktifitas. Sebanyak 73 gol milik Bianconeri-sebutan lain Juve-di bawah Atalanta (95 gol) dan Inter (74 gol)
Berbicara kepada Sky Sport Italia, allenatore Juve Maurizio Sarri menuding banyaknya hukuman penalti yang dijatuhkan wasit kepada skuadnya sebagai salah satu penyebab rapor merah pertahanannya.(jpc/pur)
UTAK-ATIK SCUDETTO JUVE
(Giornata 36)
- Mengalahkan Sampdoria
- Seri lawan Sampdoria asalkan Atalanta BC gagal mengalahkan AC Milan dini hari tadi (25/7) dan Inter Milan juga gagal mengalahkan Genoa CFC dini hari nanti (26/7)
- Atalanta kalah oleh AC Milan dini hari tadi (25/7) dan Inter gagal mengalahkan Genoa CFC dini hari nanti (26/7)