FootballOlahraga

Willian Bukan Pemutus Kutukan

×

Willian Bukan Pemutus Kutukan

Sebarkan artikel ini
Willian resmi bergabung dengan Arsenal. FOTO GETTY IMAGES

HARIANHALMAHERA.COM – Ucapan pertama itu keluar dari mulut Willian kepada tactician Arsenal Mikel Arteta, saat kali pertama diperkenalkan sebagai bagian skuad The Gunners, julukan Arsenal, sepekan lalu. ’’Aku belum puas dengan yang telah aku capai dalam karirku. Aku ingin memberikan yang spesial bagi klub ini (Arsenal),’’ ucap Willian, dilansir laman resmi klub.

Ya, Willian rekrutan paling top di antara tiga newcomers yang didatangkan ke London Colney, kamp latihan Arsenal, musim panas ini. Dua lainnya ada Cedric Soares dan Pablo Mari. Nama terakhir dibeli dengan nilai fee GBP 7,2 juta (Rp 139,9 miliar) dari klub Brasil, Flamengo. Willian dan Cedric yang berpeluang langsung menjalani debutnya malam nanti WIB.

Didatangkan sebagai kreator serangan Arsenal, Willian ditantang untuk memutus kutukan pemain debutan dalam laga Community Shield. Dua edisi sebelumnya, tak satu pun gol-gol yang tercipta di Community Shield diciptakan pemain debutan. Sead Kolasinac jadi debutan terakhir yang mampu mencatatkan namanya di papan skor.

Uniknya, Kolasinac melakukannya dengan berseragam Arsenal ketika edisi 2017. Saat itu Arsenal mengalahkan juara Premier League Chelsea yang didalamnya juga ada nama Willian via adu penalti dengan skor 4-1. Bukan hanya edisi itu. Willian sudah tiga kali merasakan kegagalan di ajang Community Shield selama membela The Blues, julukan Chelsea.

Baca juga: Arsenal vs Liverpool: Wembley Memang Tak Pernah Adil

Brasileiro ketiga Arsenal itu dua kali menghadapi klub yang dia bela saat ini. Selain edisi 2017, juga pada edisi 2015. Sementara, kali terakhir dia merasakan atmosfer Community Shield ini dua musim lalu. Apesnya, dia hanya main sebagai pengganti dalam waktu 30 menit terakhir.

Selain Willian, bek William Saliba juga bisa merasakan “debut” setelah ditarik pulang dari masa peminjamannya di klub Ligue 1, AS Saint-Etienne. Bedanya dengan Willian, Saliba pada pramusim ini sudah sekali dijajal dalam 45 menit menghadapi MK Dons. ’’Kolaborasinya bersama Cedric akan jadi salah satu kekuatan Arsenal musim ini,’’ tulis BBC Sport dalam analisisnya.

Di sisi lain, juara bertahan Premier League Liverpool FC hanya menambahkan fullback kiri Kostas Tsimikas sebagai pelapis Andy Robertson. Fullback 24 tahun itu direkrut dari jawara Liga Super Yunani, Olympiakos, senilai Rp 227,6 miliar. Dia cuma bermain 73 menit dalam dua laga pramusim Liverpool.

Termasuk saat dimarahi pemain senior di Liverpool, James Milner, saat menang tiga gol tanpa balas atas VfB Stuttgart (22/8). Laman Liverpool Echo mengklaim, kecil peluang Tsimikas bisa mencicipi menit bermain di Community Shield malam nanti. Meski begitu tactician Juergen Klopp menyebut Tsimikas hanya butuh waktu.

’’Tantangan untuknya (Tsimikas) setelah ini adalah membiasakan diri dengan pertahanan dan segala aspek dalam permainan kami. Lihat caranya menguasai bola, terlihat tak begitu buruk kan,’’ klaim Klopp yang sudah dua kali merasakan atmosfer Community Shield tersebut. (jpc/pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *