HARIANHALMAHERA.COM– Hampir semua orang berduyun-duyun berbuat kebajikan dalam momentum bulan puasa Ramadhan 1444 Hijriah/2023. Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) pun ikut berbagi berkah bulan suci tersebut dengan menggelar pasar murah berupa pembagian paket sembilan bahan pokok (sembako) serta paket bantuan ikan kepada masyarakat kurang mampu. Kegiatan yang diberlangsung beberapa hari lalu di Plaza Weda itu berjalan lancar hingga usai.
Penjabat (Pj) Bupati Halteng, Ir. Ikram Sangaji mengatakan, pembagian paket bantuan tersebut merupakan kerja sama dari oraganisasi perangkat daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Halteng dan stakeholder yang peduli terhadap warga dalam bulan Ramadhan, yakni Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP), Dinas Sosial (Dinsos) dan Irama Prima Sejahtera.
“Bantuan ini adalah sebuah program pemerintah untuk membantu perekonomian masyarakat kurang mampu, setidaknya meringankan beban hidup dalam bulan suci Ramadhan,”katanya, minggu (9/4).
Pj. Bupati Halteng pun mengingat bahwa penyaluran paket sembako tersebut harus tepat sasaran pada warga yang berhak menerima, karena bantuan tersebut tertujuan membantu masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu bantuan yang diberikan tersebut kepada 9 Desa yang ada di Kecamatan Kota Weda yang masing-masing kepala keluarga (KK) penerima mendapatkan 1 ekor ikan cakalang beku, 1 karung beras 10 kg, 1 kg gula, 2 liter minyak goreng dan 1 kaleng susu kental manis.(tr-01)