Halteng

UPP Weda Mulai Perketat Pengawasan

×

UPP Weda Mulai Perketat Pengawasan

Sebarkan artikel ini
Pemeriksaan keamanan keselamatan kapal

HARIANHALMAHERA.COM–Insiden kebakaran KM Karya Indah Sabtu pekan lalu, membuat otoritas pelabuhan di beberapa daerah, mulai meningkatkan pengawasan di lapangan.

Seperti yang dilakukan Kantor UPP (Unit Penyelenggara Pelabuhan) kelas III Weda, Halteng. Mereka pun mulai melakukan pemeriksaan keamanan KM (Kapal Motor) Getsemani yang akan bertolak menuju Weda-Patani-Gebe dan Papua Barat kemarin (1/6).

Pemeriksaan yang melibatkan Polairud Halteng dan Kodim 1512/Weda itu, tidak hanya meliputi alat keselamatan seperti ketersediaan life Jacket dan life craf, Lifeboy, tabung pemadam kebakaran. Namun, pemeriksaan juga dilakukan pada kamar mesin, anjungan kapal, firehouse dan selang pemadam kebakaran, dan alat-alat navigasi.

Kepala Syahabnar Weda, PPKK (Pejabat Pemeriksa Keselamatan Kapal)  Capt Hardi Talib mengatakan, dari hasil pemeriksaan itu KM Getsemani telah memenuhi syarat untuk melakukan pelayaran. “Kegiatan Pemeriksaan Kapal KM Getsemani, selesai berlangsung aman dan tertib,”ucap Hardi.

Dalam pemeriksaan KM Getsemani yang dinakhodai Salilo Lahangko itu, Hadri didampingi Danpos Polairud Weda Bripka Zakir Ahmad bersama 2 orang anggotanya, Pelda Archan dari Kodim 1512/Weda. (tr1/pur)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *