HARIANHALMAHERA.COM– Anggota DPR RI Dapil Maluku Utara, Irene Yusiana Roba Puteri, sabtu (11/11) melakukan kunjungan kerja (kuker) ke Halmahera Utara sekaligus meresmikan sejumlah proyek program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) yang telah tuntas dikerjakan di negeri Hibualamo.
Beberapa program program yang diresmikan tersebut adalah jalan rabat beron di Desa Togawa, Kecamatan Galela Selatan dan Desa Ngidiho, Kecamatan Galela Barat hingga juga resmikan Pamsimas di Desa Saluta, Kecamatan Galela Utara. Dimana prosesi peresmiannya Irene ikut didampingi Kepala Balai BWS, Balai Jalan dan Jembatan, dan Balai BPPW Malut, Camat Galbar serta Pemdes setempat.
Program PISEW sendiri merupakan salah satu terobosan aspirasi anggota DPR RI Komisi V Dapil Malut, dimana program tersebut anggota DPR RI bermitra langsung dengan Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Camat Galbar, Abdul Wadut Umar Sow, mengatakan bahwa untuk Kecamatan Galbar masih tertinggal dari segi infrastruktur pembangunan. Apalagi menurutnya, di Desa Ngidiho yang sebelumnya Desa tertinggal, namun seiring berjalan waktu Desa tersebut sudah masuk dalam ketegori Desa maju, karena dengan hadirnya Dana Desa (DD) tersebut.
“Setelah dikategorikan sebagai Desa maju, Desa Ngidiho juga pengelolaan Bumdes terbaik, bebebrapa hari kemarin Kades Ngidiho diundang ke kementrian Desa dari 196 Desa yang ada di Halut hanya satu Desa ini yang diundang ke kementrian,”katanya.
Bukan hanya jalan beton saja lanjutnya, Desa Ngidiho dan Dokulamo juga masih membutuhkan jalan sertu, karena sangat penting sehingga itu kedepan bisa buat dan masuk dalam aspirasi anggota DPR RI Dapil Malut.
“Jalan benton yang dibangun 2023 ini adalah jalan penghubung dua Desa yaitu Desa Ngidiho dan Desa Makete, namun masih ada kekurang volume jadi kedepan bisa dilanjutkan,”ungkapnya.
Sementara Kepala Balai PPW Malut, Ir. Firman Aksara, menuturkan bahwa kegiatan ini ada beberapa titik yang dikunjungi oleh anggota DPR RI Irene Y. Roba, mulai dari Kabupaten Halbar sampai ke Halut, dan kujungannya di Desa Ngidiho meurpakan titik ke empat, yang mana kunjangan yang dilakukan tersebut karena dirinya melakukan pengawasan terhadap program yang sudah dikerjakan.
“Mungkin kita ketahui bersama bahwa program PISEW ini yang masuk ke Desa ini merupakan salah satu aspirasi dari anggota DPR RI Komisi V,”ujarnya.
Kegiatan PISEW ini sambungnya, di tahun 2022 lalu tidak ada, namun karena adanya keterwakila anggota DPR RI di Komisi V merupakan mitra PUPR, sehingga kegiatan ini bisa terlaksna di Desa Ngidiho, termasuk kegiatan infrastruktur berbasis masyarakat yang bisa diusulkan ke Irene.
“Masyarakat bisa mengusulkan kembali infrastruktur lainnya ke Irene, seperti air bersih, sanitasi, dan perumahan, kami di Balai hanya sebagai eksekutor, semua program diusulkan ke Irene dan dia mendorongnya di DPR RI pusat,”ucapnya.
Ditempat yang sama, Anggota DPR RI Komisi V Irene Yusiana Roba Putri, menyampaikan bahwa program yang infrastruktur yang masuk ke setiap Desa ini adalah bentuk dari aspirasinya sebagai anggota DPR RI, dimana pada tahun 2023 ada beberapa program yang sudah selesai dikerjakan dan ada juga sementara ini masih berjalan.
“Untuk saat ini program yang masuk dalam aspirasi saya ke beberapa Kabupaten/Kota yang ada Malut ini telah berhasil dikerjakan, termasuk program PISEW ini, dan hari ini saya turun ke beberapa titik untuk meresmikannya,”pungkasnya.
Politisi PDIP ini pun menambahkan bahwa jika masih ada kebutuhan infrastruktur yang dibutuhkan di Desa tentunya bisa diusulkan kembali agar didorong pada tahun 2024 mendatang.
“Selain jalan saya juga mendorong perumahan, namun lahan sudah harus siap dan itu diusulakan lewat tim saya yang ada di setiap Kabupaten/Kota, karena untuk perumahan dalam satu Desa mendapatkan 10 unit, Desa Ngidiho kedepan kita akan dorong jalan penghubung dua Desa ini sampai tuntas,”tutupnya.(sal/pn)