Halut

Pemdes Di Halut Belum Ajukan Pencairan BLT 2023

×

Pemdes Di Halut Belum Ajukan Pencairan BLT 2023

Sebarkan artikel ini
Kepala DPMD Halut, Naftali Gita

HARIANHALMAHERA.COM– Memasuki triwulan pertama, yakni Januari hingga Maret tahun 2023 ini sejumlah Desa di Kabupaten Halmahera Utara belum ada yang mengajukan laporan pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Halut, Naftali Gita, pun membenarkan bahwa memasuki bulan maret 2023 yang mana merupakan triwulan I pencairan BLT Desa tersebut ternyata belum ada satu Desa yang mengajukan laporan untuk pencairan BLT.

“Iya, BLT Desa tahun 2023 ini belum diajukan laporan pencairan, mungkin masih awal sehingga pemerintah Desa juga belum sampaikan laporannya,”katanya, senin (6/3).

Disentil soal ada tidaknya tunggakan BLT Desa tahun 2022, Naftali, menyampaikan bahwa tidak ada justru pencairan tahap I hingga terakhir tahun 2022 sudah tuntas dicairkan oleh pemerintah Desa.

“Untuk pencairan BLT tahun 2023 ini kami hanya menunggu laporan dari Desa, karena segela bentuk penganggaran ada di Desa, kami (DPMD) disini hanya bagaimana melakukan asistensi penganggaran atau menindaklanjutinya,”ujarnya.(tr-05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *