HARIANHALMAHERA.COM– Setelah sepekan membuka tahapan penjaringan Bacabup-Cawabup Halut pada Pilkada Serentak 2024, akhirnya Kamis (2//5) kemarin, DPD PAN setempat sudah resmi menutup pendaftarannya. Partai berlambang matahari tersebut pun dikabarkan dalam pekan ini akan membawa berkas para pelamar Bacabup-Cawabup ke DPW PAN Malut untuk dilakukan penyaringan salah satunya fit and propertest.
Sekretaris DPD PAN Halut, Nasrula Kaiyeli, mengatakan bahwa sejak dibuka tahapan penjaringan hingga penutupannya telah tercatat sebanyak 7 orang pelamar Bacabup-Cawabup, dimana untuk Bacabup terdaftar yang ditandai dengan pengembalian formulir pendaftaran sebanyak 4 orang, sementara Bacawabup tercatat 3 orang.
“Selama kami buka penjaringan Bacalon Bupati dan Wabup, terdapat tujuh orang yang sudah memdaftar. Berkas ketujuh nama tersebut akan disampaikan ke DPW PAN Malut,”katanya, Jumat (3/5).
Berkas para pelamar Bacabup-Cawabup tersebut lanjutnya, akan dibawa ke DPW PAN Malut dalam rapat koordinasi wilayah (Rakorwil) yang digelar pada Jumat (3/5) hari ini, dimana dalam pertemuan itu seluruh DPD PAN Kabupaten/Kota akan menyampaikan hasil penjaringannya.
“Terima kasih kepada Bacalon yang sudah mendaftar ke DPD PAN Halut, terutama LO yang telah datang untuk mengambil formulir pemdaftaran, hasil ini akan kami sampaikan ke DPW PAN, dan tentunya nama-nama Bacalon yang akan kami sampaikam ke DPW sesuai dengan hasil penjaringan,”ujarnya.
Nama-Nama Bacalon Bupati
- Dr. Piet Hein Banua, M.si
- Janlis Gehenua Kitong, S. Ap
- Matheus Stefi Pasimanjeku, SH
- Julius Lobiua, SH. MH
Nama-Nama Bacalon Wakil Bupati
- Irham Hakim, SH. M.si
- Dr. Hi. Kasman Hi. Ahmad, M.Pd
- Hi. Samsul Bahri Umar, S. Ag.(sal)