Halut

Sopir Truk Logistik Lintas Halmahera Kesulitan Dapat Solar

×

Sopir Truk Logistik Lintas Halmahera Kesulitan Dapat Solar

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi BBM jenis solar. (foto: net)

HARIANHALMAHERA.COM–Stok Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tobelo dan sekitarnya disebut para sopir truk logistic lintas Halmahera telah terjadi kekosongan. Sebab, aktivitas mereka saat ini terhenti lantaran tidak dapat solar.

Anggota Asosiasi Sopir Lintas Halmahera (Aslih), Ujil, mengatakan, kekosongan stok BBM jenis solar tak hanya terjadi di SPBU tetapi sejumlah APMS (Agen Premium dan Minyak Solar) yang tersebar di Tobelo dan sekitarnya pun kosong sehingga membuat para sopir truk logistic bingung mencari kemana.

“Kami sangat kesulitan mencari BBM jenis solar di Halut, padahal di beberapa Kabupaten/Kota yang lain mereka masih menjual solar baik di SPBU maupun APMS, yang membuat kami heran ini kenapa di Halut ada Pertamina tapi solar tidak ada di SPBU,”katanya, rabu (21/9).

Organisasi Aslih lanjutnya meminta agar Pemda Halut segera mencari solusi agar atas kekosongan stok solar di SPBU dan APMS tersebut, setidaknya meminta Pertamina menambah jatah stok sehingga pemakaiannya berlangsung lama.

“Kalau kekosongan solar di SPBU dan APMS ini murni, karena stok terbatas maka kami minta Pemda dan Pertamin agar tambahkan stoknya, akan tetapi kalau ini ada oknum mafia BBM yang bermain maka kami minta polisi bertindak, karena masalah ini tak hanya rugikan kami sopir truk tetapi jika dibiarkan tentu dampaknya lebih besar, artinya barang-barang akan terlambat masuk ke pasaran di Halut,”ujarnya.(sal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *