HARIANHALMAHERA.COM– BMKG telah memprediksi bahwa akhir agustus 2023 ini tepatnya tanggal 26 sampai 29 akan terjadi cuaca buruk berupa hujan deras disertai petir hingga hujan deras disertai gelombang tinggi di sejumlah wilayah Indonesia termasuk di Kabupaten/kota se Provinsi Maluku Utara. Informasi adanya cuaca tersebut langsung ditindaklanjuti Pemkab Halmahera Utara melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dengan menyebarkan himbauan pada masyarakat.
Plt Kepala BPBD Halut, Hentje Hetharia, S Hut, pun mengingatkan warga Halut terutama mereka yang berdomisi dekat bukti dan persisir pantai untuk tetap waspada saat hujan deras serta angin kencang disertai gelombang tinggi, sebab dua lokasi tersebut sering terdampak musibah.
“Kami juga himbau pada nelayan untuk lihat cuaca, jika gelombang dan angin kencang sedianya istrahat untuk beraktivitas di laut demi keselamatan, mengingat beberapa hari belakangan ini banyak kapal ikan maupun kapal angkutan barang yang tenggelam hingga ada korban jiwa,”katanya, minggu (27/8).
Ia juga meminta warga yang atap rumahnya sudah rapuh sedianya diperbaiki sebagai antisipasi dihantam angin kencang.
“Cuacan buruk ini akan terjadi selama beberapa hari kedepan, terutama di akhir agustus ini sehingga itu pada Camat hingga Kades untuk ikut sampaikan himbauan ini pada warganya untuk tetap waspada,”ujarnya.(tr-05)