HukumZona Sekolah

BNN Sosialisasi Bahaya Narkoba di Lingkungan Sekolah Dasar

×

BNN Sosialisasi Bahaya Narkoba di Lingkungan Sekolah Dasar

Sebarkan artikel ini
SOSIALISASI: Penyuluh BNK Halut I Dewa Ayu Yulita Astari mengenalkan bahaya narkoba pada anak. (foto: ist/bnn)

HARIANHALMAHERA.COM— Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Halut, memberikan penyuluhan narkoba kepada anak-anak usia sekolah dasar di Desa WKO, Kec. Tobelo Tengah. Kegiatan sosialisasi dengan tema, ‘Jumat Kikiloliti’ ini, diikuti ratusan anak didik SD GMIH WKO.

Penyuluh narkoba ahli pertama BNK Halut I Dewa Ayu Yulita Astari  mengatakan, kegiatan Jum’at Kikiloliti merupakan program BNK Halut yang dilaksanakan setiap Jumat.

“Digelar bergilir di sekolah-sekolah dasar kelas 3 sampai kelas 6. Materinya mengenai pola hidup bersih dan sehat untuk anak-anak, pemahaman mengenai bahaya narkotika dan lem, serta pemahaman untuk menolak pemberian dari orang yang tidak dikenal,” katanya, Jumat (15/3).

Selain itu, anak-anak juga diajarkan mengikuti kegiatan positif, seperti belajar bersama teman-teman, mengikuti kegiatan pramuka, berolahraga, menekuni hobi dan kegiatan ekstrakulikuler lainnya serta beribadah yang taat.

“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran akan bahaya penyalahgunaan narkotika sejak usia sekolah dasar, serta meningkatkan daya imun anak-anak dalam menolak pengaruh dan dampak buruk dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika,” ujarnya didampingi Kasi P2M BNN Halut Yanes Manipa.

Di akhir kegiatan, terdengar kompak anak-anak meneriakkan jargon “Aku Sehat, Aku cerdas, Tanpa Narkoba, YES!”(rif/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *