Maluku Utara

Tiga Kapolres Dimutasi

×

Tiga Kapolres Dimutasi

Sebarkan artikel ini
Mapolda Maluku Utara (Foto : Istimewa)

HARIANHALMAHERA.COM–Mutasi perwira menengah (Pamen) di jajaran Polda Maluku Utara (Malut) kembali dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kali in tercatat ada empat pamen yang dimutasi lewat surat telegramnya masing-masing Nomor : ST/164/I/KEP./2022, dan ST/165/I/KEP./2022, serta ST/166/I/KEP./2022, tertanggal 24 Januari 2022 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan baru di lingkungan Polri.

Dari 4 pamen yang diganti ini tiga diantaranya jabatan Kapolres masing-masing Kapolres Ternate, Kapolres Kepulauan Sula (Kepsul) dan Kapolres Halsel. Satu jabatan lain yakni Kabidkeu Polda Malut.

Untuk posisi Kabidkeu Polda sendiri, tidak mengalami perubahan. Dimana, AKBP Muhammad Sahroni Tohir yang sebelumnya berstatus pejabat sementara (Ps), didefenitifkan

Sedangkan jabatan Kapolres Ternate yang kini dijabat AKBP Aditya Laksimada akan digantikan AKBP Andik Purnomo Sigit yang sebelumnya Penyidik Madya Dit Resnarkoba Polda Malut. Aditya sendiri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagbekum Rolog Polda Malut.

Untuk Jabatan Kapolres Halsel, pososi yang dijabat AKBP Moch. Irvan berganti ke AKBP Herry Purwanto yang sebelumnya sebagai Kapolres Kepulauan Sula. Sedangkan Moch Ivan diangkat menjadi Kabagbinkar Biro SDM Polda Malut .

“Kemudian, AKBP Cahyo Widyatmoko, S.H., S.I.K., M.H diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Kepulauan sula yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Dit Lantas Polda Maluku Utara,” terang Kabid Humas Polda Malut, Kombes Pol Michael Irwan Tamsil, Rabu (26/1).

Dikatakana, rotasi atau mutasi di lingkup Polri merupakan hal yang biasa, hal ini dilakukan guna penyegaran terhadap organisasi, serta memberikan promosi jabatan kepada personel Polri untuk menduduki jabatan d regenerasi SDM Polri.

“Selamat bertugas, dimanapun kita bertugas harus menjunjung tinggi disiplin dalam tugas dalam harkamtibmas, penegakan hukum dan mengabdikan diri terhadap masyarakat, Bangsa dan Negara”. pintanya.(par/pur)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *