HARIANHALMAHERA.COM– Universitas Bumi Hijrah (Unibrah) Kota Tidore Kepulauan kembali mewisudakan mahasiswanya, dimana pada tahun 2023 ini sudah tercatat wisuda angkatan ke-V (lima). Prosesi wisuda yang berlangsung di Aula Nuku kantor gubernur Maluku Utara, Senin (21/8) itu terdapat sebanyak 70 mahasiswa-mahasiswi yang tersebar di 11 program studi yang diwisudakan.
Rektor Unibrah Tidore, Sarbaini A. Karim, pun menyampaikan terima kasih dan selamat terhadap wisudawan dan wisudawati yang telah mampu menyelesaikan pendidikannya di kampus Unibra, terutama orang tuanya yang sabar dalam membiyai anak mereka hingga berhasil wisuda.
“Saya secara pribadi serta selaku Rektor Uninrah Tidore mengucapkan selamat kepada para wisudawan dan wisudawati dan orang tua serta keluarga dengan selesainya satu tahap Pendidikan ini,”katanya.
Menurutnya, wisuda kali ini merupakan yang keempat kalinya saat menjadi rektor.
“Wisuda kali ini ada 11 Program Studi, dimana 10 prodi sudah terakreditasi baik dan 1 prodi terakreditasi baik sekali, yaitu Pordi Ilmu Komunikasi,”ungkapnya.
Wakil ketua Yayasan Bumi Hijrah Harisul Khairaat, Halil Muhammad, menambahkan bahwa pihaknya tetap berkomitmen untuk mengembangkan penjaminan mutu internal agar masyarakat mendapatkan layanan yang bermutu dan berkualitas.
“Dalam konteks pengembangan mutu itulah saya menaruh apresiasi yang sangat tinggi kepada para dosen,, yang sampai dengan hari ini bersemangat untuk menempuh pendidikan S3 di perguruan tinggi yang maju di Indonesia,”ujarnya.
Sementara Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL DIKTI) Wilaya XII Maluku dan Maluku Utara, Jantje Eduard Lekatompessy, menuturkan pihaknya fokus untuk peningkatan mutu pendidikan, karena salah satu ukuran adalah akreditasi.
“Unibrah ini semua program studinya sudah terakreditasi baik dan ada yang baik sekali, dan kita berupaya untuk dorong agar bisa pada posisi universitas unggulan, dan ini butuh proses. Karena untuk bisa unggul harus punya dosen dengan jabatan fungsional Profesor dan punya doktor lebih dari satu di tiap program studi.”tandasnya.
Dia pun berharap pemerintah daerah ikut membantu yayasan untuk pengembangan mutu pendidikan, karena yayasan telah membantu meringankan beban pemerintah dalam bidang pendidikan.(lfa/pn)