Pemprov

Minta PPBMI Dongkrak Tol Laut di Malut

×

Minta PPBMI Dongkrak Tol Laut di Malut

Sebarkan artikel ini
SEPI: Ilustrasi kapal tol laut yang sandar di Pelabuhan Halut, saat diresmikan Presiden Jokowi, lalu. (foto: malutpost.com)

HARIANHALMAHERA.COM–Sebagai asosiasi yang berhubungan dengan kepelabuhanan, Pemprov Malut meminta Perkumpulan Pengusaha Bongkar Muat Indonesia (PPBMI) ikut mendukung program pemerintah terutama keberadaan tol laut.

“Sesuai dengan visi PPBMI dan sebagai pengusaha bersama pemerintah mensukseskan
Program Tol Laut dan Menekan Biaya Logistic dalam Industry Jasa ke Pelabuhan untuk
Meningkatkan Produktifitas Bongkar Muat di Pelabuhan Main Port / Out Port,” kata Wakil
Gubernur Maluku Utara M. Al Yasin Ali, Minggu (20/10).

Ddalam pengembangan infrastruktur pelabuhan di berbagai wilayah Indonesia bagian timur, termasuk Malut sendiri akan terus menjadi prioritas pemerintah. Hal ini guna mendukung dan mengoptimalkan pengoperasian tol laut. “Dengan dukungan infrastruktur dan fasilitas yang memadai, tentunya memudahkan akses transportasi laut yang efektif dan efisien, yang dapat langsung dirasakan oleh masyarakat,”katanya.

Malut yang juga merupakan jalur tol laut Indonesia Timur, saat ini masih terus melakukan
pengembangan dan perluasan di dermaga pelabuhan utama, dan fokusnya dipelabuhan Ahmad Yani.

Perluasan dermaga ini tentunya harus diikuti dengan dukungan fasilitas sarana dan prasarana, system management yang tepat serta inventarisir sumber daya manusia, maka hal tersebut akan berdampak pada peningkatan produktifitas bongkar muat.

“Saya mengajak ke organisasi profesi bagi pelaku usaha kepelabuhanan, agar terus menjalin koordinasi yang baik, saling melengkapi dalam memperjuangankan dan mempertahankan eksistensi perusahaan bongkar muat, demi kemajuan dan kesejahteraan kita bersama,”tutur, Wagub ini. (tr3/pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *