HARIANHALMAHERA.COM– Perjuangan para penderita penyakit ganas seperti tumor tulang yang salah satunya dialami ananda Nurmala Abdul, gadis asal Sofifi, Kota Tidore Kepulauan, dalam melawan ujian rasa sakit setiap menit hingga berjam-jam dari siang sampai malam hari ternyata mendapat sanjungan dari H Robert Nitiyudo Wachjo selaku Presiden Direktur (Presdir) sekaligus pemilik tambang emas PT Nusa Halmahera Minerals (NHM).
Upaya mereka dalam bertarung untuk ingin sembuh, terutama ananda Nurmala itu disebut H Robert, bahwa merupakan suatu usaha yang luar biasa yang telah mereka hadapi dan tentunya patut diberi semangat serta dukungan nyata untuk kesembuhan mereka baik dalam bentuk fasilitasi maupun doa.
Untuk ananda Nurmala sendiri sesuai informasi yang diterima dari Tim H Robert Peduli bahwa akan diberi hadia special dari H Robert lantaran merasa kagum dan senang atas kesabaran dalam menjalani perawatan medis yang cukup merinding, yaitu operasi tumor tulang pada kakinya.
“Operasi yang dijalani ananda Nurmala memang berjalan lancar dan sukses, namun pa Haji (H Robert Nitiyudo Wachjo,red) masih merasa empati dengan nasib yang dialami ananda Nurmala, sehingga pa Haji pun berniat untuk menolong lagi dengan memberikan hadia berupa kaki palsu,”kata Tim H Robert Peduli, kamis (28/4).
Tim H Robert Peduli menyampaikan bahwa pemberian hadia dari Presdir PT NHM tersebut direncanakan dalam waktu dekat.
“Kami sudah sampaikan kondisi kesehatan ananda Nurmala ke pa Haji, jadi tinggal menunggu arahan selanjutnya dari pa Haji, kami juga berharap keluarga dan ananda Nurmala tetap bersabar menjalani cobaan ini, setidaknya segera sembuh agar berkumpul kembali bersama keluarga,”tutur Tim HRP.(dit)