Ternate

Tauhid Minta Pemasangan Inverter Dipercepat

×

Tauhid Minta Pemasangan Inverter Dipercepat

Sebarkan artikel ini
Walikota Ternate, M. Tauhid Soleman (Foto : Cermin Malut)

HARIANHALMAHERA.COM–Gangguan pelayanan air bersih di sejumlah kelurahan sepertinya tidak lama lagi akan teratasi. Sebab, pemasangan inverter yang dibeli Pemkot Ternate, mulai dikerjakan.

Pasalnya, tenaga teknisi yang ditunggu-tunggu, kemarin sudah tiba di Ternate. Wali Kota M Tauhid Soleman pun menegaskan akan memantau langsung pekerjaan pemasangan inverter.

“Tekhnisinya tiba di Ternate dan saya minta agar langsung bekerja, tadi juga sudah saya sampaikan ke jajaran PDAM. Nanti sore saya akan langsung melihat proses pekerjaan tersebut untuk memastikan proses pekerjaan berjalan cepat,” tegas Tauhid saat inspeksi mendadak (sidak) di kantor Perumda Air Minum Ake Gaala kemarin (23/11).

Bahkan, dia juga berharap, pemasangan inverter ini bisa selesai lebih cepat dari waktu yang ditargetkan yakni tiga hari. “Saya minta jangan sampai tiga hari. Dan saya juga  meminta direktur tekhnik dan jajaran PDAM ikut mendampingi tekhnisi agar proses pekerjaan berjalan lebih cepat dari yang ditargetkan,” tegasnya.

Dia juga berharap  jajaran direksi Perumda kedepan, berpikir untuk mengembangkan sumber daya manusia terutama yang berkaitan dengan hal-hal teknisi.  “Jika ada problem, tekhnisinya sudah stay di Ternate, ini juga upaya kita menghindari ketergantungan tekhnisi dari luar,” tandasnya.

Tauhid juga memerintahkan di Perumda Air Minum Ake Gaale perlu mengaktifkan pengelola informasi publik atau humas sebagai jembatan komunikasi antara perusahan dengan pelanggan atau masyarakat.
Saat sidang di kantor Perumda, Tauhid menemui sejumlah petinggi Perumda diantaranya, Plt Dirut, Kabag Administrasi, Kasie Perencanaan, tim Geografis Informasi Sistem (GIS) serta bagian tekhnik.

Tauhid mengatakan, sidak ini juga untuk memastikan proses pergantian inverter yang dibeli Pemkot beberapa waktu lalu. “Saya cuma Sidak untuk memastikan proses perbaikan inverter dan memastikan proses pekerejaanya,” tukasnya.(par/pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *