Tidore Kepulauan

Pelayanan Pemerintahan di Tikep Ditutup Tiga Hari

×

Pelayanan Pemerintahan di Tikep Ditutup Tiga Hari

Sebarkan artikel ini
Salah satu pengumuman yang ditempel di Puskesmas di Tidore

HARIANHALMAHERA.COM–Pasca meninggalnya Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteran Keluarga Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Sulamah Ali Ibrahim, yang juga istri Wali Kota Tikep Ali Ibrahim, ternyata berdampak terhadap pelayanan pemerintahan maupun layanan kesehatan hingga tingga bawah.

Pemerintah setempat memutuskan menutup seluruh aktivitas pelayanan pemerintahan, dan menetapkan sebagai hari berkabung atas wafatnya istri orang nomor satu di lingkup Pemerintah Kota Tikep tersebut.

Namun, kebijakan itu menuai protes dan keluhan dari kalangan warga. Sebab langkah itu dianggap merugikan masyarakat yang sedang berurusan. Terutama soal layanan kesehatan.

Sementara, penutupan aktivitas oleh Pemkot Tikep itu bukan sehari, tetapi berlangsung selama tiga hari, terhitung mulai Selasa (2/6) hingga Kamis (4/6), sebagaimana tercantum dalam surat instruksi Wali Kota Nomor 800/3/01/2020 tentang hari berkabung.

“Torang juga turut berdukacita atas meninggalnya istri Wali Kota, tapi bukan berarti semua aktivitas pemerintahan ditutup sampe tiga hari begini, ini bukan tanggal merah,” kata Emang, warga Gurabati, Selasa (2/6).

Menurut warga, pemerintah harusnya pakai sistem shift atau bergantian pelayanan, sehingga aktivitas tetap berjalan demi kepentingan bersama.

“Kan kasian orang lain yang urusan mendesak, terutama orang sakit. Apalagi orang berpergian mencari nafkah,” pungkas rekannya yang lain.(dit/Kho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *