Halbar

Warga Pabos Bakal Nikmati Air Bersih

×

Warga Pabos Bakal Nikmati Air Bersih

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi

HARIANHALMAHERA.COM–Setelah sekian tahun tak kunjung menikmati pasokan air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), warga Desa Payo, Bobo, Syariah atau disingkat Pabos, Kecamatan Jailolo, Halmahera Barat, dalam waktu dekat akan kembali menikmati air bersih.

Direktur Utama PDAM Jailolo, Iksan M.Nur, kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin(13/4), mengaku keluhan warga di tiga desa itu sudah ditindaklanjuti, dengan pemasangan jaringan oleh petugas.

Selain itu, lanjut dia, pemasangan jaringan juga dilakukan terhadap warga yang bermukim di sekitar lokasi Lapas Jailolo di Desa Hate Bicara. “Kami upayakan di tahun ini pasokan air bersihm, khususnya di area Kecamatan Jailolo, sudah tersalur,” katanya.

Terkait keluhan warga Desa Kedi, Soasio dan Tase di Kecamatan Loloda, kata Iksan, karena mesin pompa yang dipesan di Jakarta belum juga tiba.”Toko di Jakarta juga ditutup. Makanya pasokan terhambat. Sementara, sumber air di sana hanya melayani empat desa,” tandasnya.

Menyentil kebijakan Bupati Danny Missy terkait layanan gratis bagi pelanggan PDAM di tengah pandemic Covid-19, Iksan mengaku hingga saat ini belum bisa dilaksanakan. Sebab penetapannya harus dibahas bersama Pemkab, PDAM dan DPRD.

“Soal gratis ini tergantung rekening pelanggan. Tapi nanti kami memberikan data ke Pemda, nanti Pemda keluarkan data berdasarkan data PDAM,” ujar Iksan, seraya mengaku daftar pelanggan PDAM mencapai 8000 lebih. (tr-04/Kho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *