EdukasiHalut

Hebat, Program Studi Kehutanan Uniera Terakreditasi B dari BAN-PT

×

Hebat, Program Studi Kehutanan Uniera Terakreditasi B dari BAN-PT

Sebarkan artikel ini

HARIANHALMAHERA.COM–Semangat civitas akademikan Universitas Halmahera (Uniera), khususnya Program Studi (PS) Kehutanan yang berada di bawah Fakultas Ilmu Alam dan Teknologi (FIATER), dalam meningkatkan kompetensi, mendapatkan hasil memuaskan. Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) memberikan peringkat B.

Ketua tim penyusun borang PS Kehutanan, Radios Simanjuntak, berharap dengan peningkatan peringkat akreditasi ini, PS kehutanan bisa lebih maju lagi baik dalam kualitas pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat.

Senada dengan ketua tim, Ketua PS Kehutanan Cornelia Maatoke mempunyai harapan, bahwa dengan peringkat akreditasi ini PS Kehutanan bisa lebih bersinergi dengan stakeholder terkait untuk meningkatkan kualitas Tri Dharma Perguruan Tinggi di Halmahera Utara (Halut).

Pada momen keluarnya hasil akreditasi peringkat B, pimpinan FIATER Uniera Ontje Tutupary memberikan apresiasi yang tinggi kepada segenap tim penyusun borang fakultas, PS kehutanan, dan semua pihak yang telah membantu selama ini. “Sebagai pimpinan fakultas, dekan sangat bersyukur karena semua PS di fakultas yang dipimpinnya telah terakreditasi B,” kata Ontje.

Diketahui, visitasi BAN-PT sudah dilaksanakan pada tanggal 8–9 Februari lalu. Setelah melalui proses visitasi dan tahapan panjang sesuai aturan yang berlaku hingga hasil final, maka BAN-PT melalui keputusan Nomor.860/SK/BAN-PT/Akred/S/II/2021 menilai PS Kehutanan berhak dan sangat layak memperoleh hasil peringkat B. Dengan hasil tersebut, seluruh program studi di FIATER sudah terakreditasi B secara keseluruhan.

Kelayakan PS Kehutanan Uniera terakreditasi B, karena sejauh ini dinilai memiliki tenaga dosen yang mumpuni dengan semua tenaga dosen adalah lulusan dari kampus-kampus terbaik di Indonesia. Ps Kehutanan juga mempunyai banyak andil dalam masyarakat, terutama dalam bidang konservasi hutan dan penanaman mangrove pesisir pantai.

Hal ini sejalan dengan visi dan misi PS Kehutanan, termasuk dalam bidang penelitian, sudah banyak karya dihasilkan para dosen dan mahasiswa dibuktikan dengan banyaknya publikasi para dosen PS Kehutanan.

Dalam bidang kerjasama PS kehutanan sejauh ini sudah menandatangani mou dengan beberapa instansi untuk bersinergi dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi. Stakeholder yang sudah melaksanakan kerjasama di antaranya, Balai Taman Nasional Aketajawe Lolobata, Dinas Lingkungan Hidup, Desa Kali Upa, dan Balai Pengelolaan Das dan Hutan Lindung Ake Malamo. Instansi tersebut di atas selama ini dijadikan tempat magang mahasiswa, penelitian dosen dan mahasiswa, serta kolaborasi dalam program pengabdian kepada masyarakat.(tr-05/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *