HARIANHALMAHERA.COM–PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) akan membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah lingkar tambang terkait jaringan komunikasi. NHM rencananya akan membangun dua tower base transceiver station (BTS) yang akan ditempatkan di dua desa, yakni Desa Tabobo dan Desa Bukit Tinggi.
“Program ini sudah lama disampaikan kepada kepala desa. Hanya saja sampai sejauh ini masih terkendala dengan lokasi pembanghunan karena desa tidak menyediakan lokasi,” kata Manager Social Performance (SP) Hansed Pither Lassa.
“NHM sendiri sudah berkomunikasi dengan pihak Telkomsel untuk memasang tower jaringan komunikasi di dua desa tersebut. Pihak Telkomsel sudah sepakat dan hanya menunggu kesiapan lokasinya,” sambungnya.
Menurut Hansed, selama ini kedua desa dan wilayah sekitar masih kesulitan mengakses jaringan internet. PT NHM pun berinsiatif membantu masyarakat untuk membangun tower mini, agar akses informasi bisa dikonsumsi oleh masyarakat setempat. “Sudah lama sebenarnya masyarakat meminta tower kepada NHM. Kami juga sudah menanggapi keluhan masyarakat dan sudah berkoordinasi dengan kedua kades untuk menyediakan lahan. Namun sampai saat ini belum ada laporan terkait lahan,” jelasnya.
Jika pemerintah desa sudah menyediakan lahan, lanjut Hansed, maka NHM siap membangunnya. Rencananya memang akan dibangun dua tower, namun jika satu tower bisa menjangkau wilayah kedua desa tersebut, maka akan dibangun satu tower saja.
“Semua anggaran pemasangan tower akan ditanggung PT NHM. Desa hanya berkewajiban menanggung lampu dan lahan. “Kami terus berkoordinasi dengan kedua kades, namun mereka belum siap untuk sediakan lahan. Padahal NHM siap membantu masyarakat, jika menyampaikan ke pihak perusahaan,” tuturnya.(cw/fir)