HARIANHALMAHERA.COM—upaya Polres Halut untuk mencegah organisasi radikal dan anti idologi pancasila di wilayah Halut terus dilakukan. Selasa (19/10), pihaknya gelar Latihan Pra Operasi (Praops) Kewilayahan dengan sandi Bina Waspada Kie Raha 2021 untuk langkah tangkal gerakan organisasi tersebut.
Kegiatan yang berlangsung di gedung Aula Amarta Polres Halut itu dipimpin langsung Kabag Ops Polres Halut, AKP. Ranto Eko M, dan didampingi Kasiwas Polres Halut, Iptu J. Balangan, Kasubagprograr Res Halut, Iptu. Enos Sangel serta dihadiri para peserta latihan pra ops.
Kabag Ops Polres Halut, AKP. Ranto Eko, mengatakan latihan pra ops Bina Waspada 2021 ini tentu sasaran operasinya adalah masalah terorisme, radikalisme dan anti pancasila yang mana tidak menutup kemungkinan masalah tersebut dapat terjadi di Kabupaten Halut.
“upaya pencegahan gerakan ormas terlarang ini tentu melalui Operasi Bina Wapada 2021, sehingga itu diminta agar setiap personil dapat mengetahui tupoksinya masing-masing sehingga operasi bina waspada 2021 bisa berhasil. Kita juga dapat sisipkan himbauan kepada masyarakat terkait Masalah vaksin untuk memberikan pemahaman kepada msyarakat di Kab Halmahera utara pentingnya vaksinasi,”katanya.
Senada disampaikan Kasat Binmas Polres Halut, Iptu. Nimrod Muman, bahwa dengan adanya opererasi ini diusahakan dapat melakukan pencegahan masuknya paham- paham radikal dan anti pancasila.
“tentunya kita harus turun sambang masyarakat dan mamberikan himbauan pada pemerintah Desa, para tokoh agama, adat dan elemen masyarakat lain. Kemudian mengajak untuk membantu polri dalam melakukan pencegahan,”ujarnya.(dit)