HARIANHALMAHERA.COM– selain sajikan program yang menyentuh kebutuhan dasar masyarakat Halmahera Tengah (Halteng) di bidang pertanian, perikanan dan social, Pemerintah Kabupaten setempat ternyata juga cetuskan program bantuan bangun rumah ibadah. Kabarnya, pemda akan memberikan anggaran sebesar Rp 50 juta per rumah ibadah yang hendak dibangun oleh warga.
Pj Bupati Halteng, Ikram M. Sangaji pun menuturkan bahwa pemda alokasikan anggaran untuk program bantuan rumah ibadah tersebut sebagai upaya meringankan beban warga agar pembangunannya berjalan lancar hingga selesai.
“Apabila ada warga bangun rumah ibadah, maka Pemkab akan meringankan dengan bantuan anggaran sekitar 50 juta,”tuturnya saat meresmikan gereja di Desa Fidi Jaya, Kecamatan Weda, jumat (3/2) kemarin.
“Ini juga bagian dari dukungan pemerintah daerah terhadap semua Agama, Suku, maupun Ras, Golongan,”sambungnya.
Pj Bupati Halteng pun mengajak seluruh lapisan masyarakat negeri Fagogoru untuk tetap menjaga persatuan dan menghormati antar umat beragama dan suku, sehingga kehidupan dilingkungan bisa tentram dan nyaman, apalagi saat ini menghadapi momen pemilu serentak 2024 tentunya hindari dari berbagai informasi hoax maupun ujaran kebencian.
“Jaga selalu terus Kamtibmas dalam menjelang pemilu 2024 yang tinggal beberapa hari ini,”imbuhnya.(tr-02)