HARIANHALMAHERA.COM– Polres Halmahera Utara (Halut), Kamis (20/11), telah menggelar serah terima jabatan, (Sertijab) dan penyerahan jabatan Kasi Propam. Prosesi sertijab yang berlangsung diruang Amarta Mapolres setempat itu dipimpin langsung Kapolres Halut, AKBP. Erlichson Pasaribu.
Dalam sambutannya, Kapolres AKBP. Erlichson, mengatakan bahwa sertijab yang dilaksanakan ini merupakan dinamika organisasi yang dinamis untuk penyegaran, pengembangan karir dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi.
“Bila kita menyimak dengan seksama, Kabag, Kasat dan Kapolsek merupakan jabatan yang sangat strategis karena sebagai unsur pembantu pimpinan yang ada di Polres ini sebagai perpanjangan tangan dari Kapolres dalam mengopersionalkan personil,”katanya.
Jabatan yang diemban lanjutnya, merupakan suatu amanah, sehingga harus dijalankan dengan semangat yang tinggi. “Saya ingatkan, jabatan yang kita emban saat ini adalah amanah dari Tuhan yang maha kuasa, oleh sebab itu marilah kita laksanakan dengan sebaik-baiknya,”ujarnya.
“Selamat bertugas, tentunya saya berharap khusunya pejabat baru diharapan segera beradaptasi untuk dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan untuk pejabat lama, saya ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, semoga sukses selalu dalam meniti karir ke depan,”sambungnya.
Mantan Kapolres Halbar ini pun menuturkan bahwa Polri dalam mendukung program pemerintah terutama untuk Polres sendiri sudah beberapa kegiatan yang dilakukan oleh pejabat lama, sehingga untuk pejabat baru agar dapat melanjutkan sesuai dengan program Kapolri.
“Saya menghimbau kepada seluruh personil Polres agar dapat menjaga netralitas dalam setiap tugas, karena netralitas Polri adalah fondasi dari integritas pemilu, netralitas aparat kepolisian membantu mempertahankan kepercayaan publik dalam proses demokrasi,”pintanya.
Sementara itu lima perwira yang mengikuti proses Sertijab tersebut masing-masing, Kasat Reskrim, Iptu Sofyan Torid, jabatan baru PS. PAUR 1 Subbidbankum Bidkum Polda Malut, Iptu Rinaldi Anwar, jabatan baru Kasat Reskrim Polres Halut, jabatan lama Kasat Reskrim Polres Kepulauan Sula, Kapolsek Maifut, AKP. Muh Irwan Lasidji jabatan baru PAMA Biddokes Polda Malut.
Kemudian, Iptu Iwan Duwila jabatan baru Kapolsek Malifut, jabatan lama PS PAUR 3 Subbidbankum Bidkum Polda Malut, Sementara Kasi Propam Polres Halut, Iptu. Sepden Romalis Mangeteke yang dulunya menjabat Kapolsek Loloda Polres Halut.(cal)













