Halbar

Cegah Covid-19, Polres Halbar Pasang Bilik Sterilisasi

×

Cegah Covid-19, Polres Halbar Pasang Bilik Sterilisasi

Sebarkan artikel ini
Bilik Sterilisasi di area Kantor Kepolisian Resort Halmahera Barat. Foto: Suparman Pawa

HARIANHALMAHERA.COM – Jika instansi lain cukup menyiapkan tempat cuci tangan sebagai bentuk penanganan penyebaran virus corona (Covid-19), Polres Halmahera Barat (Halbar) justru menghadirkan bilik sterilisasi.

Bagi anggota polisi maupun tamu yang hendak bertandang ke kantor Polres Halbar, diwajibkan melewati bilik tersebut untuk disemprot cairan disinfektan kurang lebih 2 detik. Setelah itu, diwajibkan mencuci tangan dan penyemprotan handsanitizer.

Kapolres Halbar, AKBP Aditya Laksimada, mengaku penyiapan bilik steriliasi itu sebagai langkah pencegahan Covid-19. “Cairan disinfektan yang disemprot ke setiap pengujungn itu tidak beracun. Bahannya khusus. Bukan Bayclin,” terang Aditya.

Aditya yang juga Wakil Ketua Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid -19 Halbar ini, juga menyorotoi kinerja tim Satgas Covid-19 Pemkab Halbar, yang dinilai hingga saat ini tidak ada langkah-langkah strategis.

Kepolisian, kata Aditya, dalam melaksanakan tugas membutuhkan legal standing (payung hukum) yang dilkeluakan oleh Bupati Danny Missy, berupa instruksi.

Menurut dia, itu sebagai dasar ketika ada langkah-langkah yang harus dilakukan oleh aparat kepolisian, ketika berhadapan dengan masyasrakat yang tidak patuh dengan anjuran pemerintah.

“Jadi harus ada legal stendingya, bukan bersifat edaran. Sejauh ini juga kelihatan belum ada langkah kongkrit. Malah setiap desa yang kelihatan agak sedikit sigap. Ini juga sudah sampikan pada saat rapat bersama,” terang Aditya.(tr-4/Kho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *