Halut

Akhir Oktober Hasil CPNSD Halut Diumumkan

×

Akhir Oktober Hasil CPNSD Halut Diumumkan

Sebarkan artikel ini
Kepala BKD Halut, Efraim Oni Hendrik

HARIANHALMAHERA.COM–Hasil Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) rekrutmen CPNS Daerah tahun 2019 sudah dipastikan bakal diumumkan secara serentak pada Jumat (30/10).

Sebab, pihak Badan Kepagawaian Daerah (BKD) Pemkab Halmahera Utara (Halut) sendiri sudah diundang ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN), untuk melakukan pencocokan data peserta CPNSD yang lulus.

Kepala BKD Halut, Efraim Ony Hendrik, membenarkan kepastian diumumkan hasil test SKB tersebut. Karena pihaknya sudah mengutus beberapa staf untuk membawa bukti fisik hasil tes untuk dicocokan dengan hasil tes secara online.

“Informasi soal pengumuman hasil tes CPNSD sudah dipastikan akhir Oktober ini (Jumat 30 Oktober 2020),” katanya, Rabu (21/10).

Seperti biasa, kata dia, pengumuman hasil tes tersebut akan ada kesempatan berupa sanggahan dari peserta atau public, atas hasil tes dengan durasi selama tiga hari. “Kalau tidak ada sanggahan, maka selanjutnya akan proses penerbitan Surat Keputusan (SK) PNS,” tuturnya.

Menurut dia, bagi peserta tes CPNSD 2019 yang dinyatakan lulus akan diminta melengkapi dokumen persyaratan lainnya sebagai syarat diterbitkan SK mereka. “Setelah diangkat menjadi PNS tinggal menunggu prajabatan dan penempatan tugas,” jelasnya.

Soal peserta yang lulus tes SKB, lanjut dia, hanya sekitar 70 lebih. Jumlah tersebut masih jauh dari target kuota kebutuhan tenaga pegawai yang diusulkan. “Untuk rekrutmen CPNSD kemarin itu kami usulkan sebanyak 103 orang,” pungkasnya. (dit/kho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *