HalutPT Nusa Halmahera Minerals

Bangga Pola Pengelolaan PPM PTNHM Dibenahi

×

Bangga Pola Pengelolaan PPM PTNHM Dibenahi

Sebarkan artikel ini
Ir Frans Manery. (foto: Doc. Harian Halmahera)

HARIANHALMAHERA.COM–Selain menyampaikan apresiasi atas terobosan PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) dibawa pimpinan Haji Romo NitiyudoWachjo, yang tampak sangat perhatian terhadap masyarakat lingkar tambang secara khusus maupun Kabupaten Halut dan Maluku Utara secara umum, Bupati Halut, Ir. Frans Manery, juga mengakui merasa bangga terhadap reformasi program yang dilakukan Haji Romo demi kesejahteraan masyarakat.

Bupati Ir. Frans Manery pun menuturkan bahwa kehadiran Haji Robert yang sering disapa warga tersebut setelah mengambil alih PTNHM dari tangan perusahan asing, Newcrest telah menjadi suatu kebanggaan tersendiri, karena melokalkan kembali sumber kekayaan alam yang puluhan tahun dikuasai asing.

Orang nomor satu Pemkab Halut ini pun salut terhadap gaya kepemimpinan PTNHM yang baru yang terus berupaya melakukan pembenahan system dalam merrealisasi program demi memudahkan masyarakat. “Saya tentu merasa bangga juga dengan pola pengelolaan program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat (PPM) PTNHM, yang mana dicanangkan untuk dialihkan ke BUMDesma, tentu ini sangat bagus, karena diserahkan ke warga untuk dikelola,”katanya pada sambutandalam kegiatan pembahasan pengalihan program PPM PTNHM ke BUMDesma beberapa waktu lalu di Hotel Greendland.

Mantan Sekda Halut ini juga sampat menyampaikan bahwa pengalihan pengelolaan dana PPM PTNHM ke BUMDesma tersebut merupakan sejarah baru bagi PTNHM ditangan Haji Romo, sehingga itu perlu diberi apresiasi yang tinggi. “Tidak asing lagi kalau berbicara program dari perusahaan PTNHM, yang mana sebelumnya selalu punya kesan tidak bagus, namun terobosan manajemen PTNHM dibawa pimpiman Pak Haji Robert ini tampak ada sedikit perubahan yang bagus sehingga itu perlu diberi dukungan sepanjang berdampak manfaat untuk warga lingkar tambang dan daerah,”ujarnya.

Disisi lain lanjut Bupati Halut, PTNHM saat ini terlihat jelas memberikan manfaat terhadap masyarakat melalui sajian programnya dan tentunya diyakini terus aktif perhatikan nasib warga selama PTNHM masih beraktivitas. “Intinya, kehadiran Haji Roberit di PTNHM telah memberikan perubahan hidup bagi warga lingkar tambang secara khusus dan masyarakat di Maluku Utara secara umumnya. Sebab, beliau belum lama ambil alih PTNHM tetapi berbagai program yang menyentuh kebutuhan dasar hidup sudah sangat banyak beliau salukan, termasuk kontribusi ke pemerintah daerah,”pungkasnya.

Bupati Frans pun meminta masyarakat Halut terutama mereka dilingkar tambang agar menjaga kerja sama yang baik dengan manajemen PTNHM, sebab perusahan sudah pasti berupaya memberikan perhatian dengan sajian program yang berkelanjutan. “Saya mengajak warga lingkar tambang agar dukung program PTNHM dan rawat perusahan dengan baik, karena kehadiran PTNHM memberikan dampak manfaat yang luar biasa,”tuturnya.(dit)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *