Halut

BKD Halut Tunda Pengumuman Hasil SKB CPNS

×

BKD Halut Tunda Pengumuman Hasil SKB CPNS

Sebarkan artikel ini
Kepala BKD Halut, Efraim Oni Hendrik
HARIANHALMAHERA.COM–pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Kabupaten Halmahera Utara yang berlangsung di Kota Ternate telah selesai digelar tanggal 2 Desember 2021 kemarin, namun hasil tes sendiri belum dapat diumumkan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Halut.
Alasan BKD Halut untuk menunda pengumuman hasil tes SKB CPNS tahun 2021 untuk kuota Halut  tersebut, karena pihaknya masih menunggu hasil dari peserta tes SKB yang mengikuti di beberapa titik yang tersebar di wilayah tes CPNS.
Kepala BKD Halut, Efraim Oni Hendrik, saat di konfirmasi membenarkan bahwa, sampai saat ini hasil seleksi SKB yang dilaksanakan di Kota Ternate beberapa waktu lalu belum di umumkan, karena masih menunggu tahapan seleksi di beberapa titik, karena peserta di luar Halut juga sebagian besar belum mengikuti seleksi.
“Untuk hasil seleksi sampai saat ini belum di umumkan oleh BKN, karena peserta yang mengambil formasi di Halut juga berada di luar Halut dan sebagian dari mereka belum melaksanakan tes, karena harus menunggu jadwal dari BKN,”katanya, Senin (6/12).
BKD Halut sendiri menurutnya, belum bisa memastikan kapan akan dilakukan pengumuman hasil tes SKB tersebut sehingga pihaknya meminta pada peserta CPNS agar tetap bersabar sekaligus update terus informasi.
“Jika semua peserta sudah mengikuti seleksi di daerah masing-masing maka kami akan sampaikan hasilnya, tetapi sebagian daerah belum melaksanakan seleksi SKB, jadi kami masih menunggu,”ungkapnya.
Bagi peserta yang lolos lanjutnya, tentu akan mengisi sebanyak 187 formasi yang di butuhkan. BKD juga perlu sampaikan bahwa selama tahapan seleksi CPNS yang tidak ada kecurangan.”pelaksanaan tahapan CPNS sesuai dengan prosedur, peserta yang lolos akan mengisi formasi yang di butuhkan, sesuai dengan kebutuhan,”tuturnya.
Pada pelaksanaan tes SKB di UPT Ternate dikatakan kepala BKD Halut, terdapat dua peserta yang tidak mengikuti tes tanpa ada informasi pada panitia sehingga dipastikan tidak dapat melanjutkan dan dinyatakan gugur. “Dari total 272 yang ikut tes SKB, 2 orang diantaranya tidak hadir saat pelaksanaan tes di Ternate,”tutupnya (cw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *