Halut

Bupati Tinjau Pabrik PT. CSO

×

Bupati Tinjau Pabrik PT. CSO

Sebarkan artikel ini
Bupati Halmahera Utara, Frans manery saat meninjau lansung pabrik PT. CSO di Galela

HARIANHALMAHERA.COM–Bupati Halmahera Utara (Halut) Ir Frans Manery meninjau pabrik PT. Capitol Casagro (CSO), Sabtu (18/1). Kedatangan orang nomor 1 di Halut itu, untuk melihat kesiapan peresmian pabrik sekaligus rencana produksi perdana tepung tapioka pada Maret mendatang.

Direktur PT. CSO Vito Tjahyadi melaui humas PT. CSO mengatakan,  kehadiran pabrik tapioka diharapkan bisa ikut menunjang program daerah terkait investasi, sekaligus bisa membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Disebutkan, pabrik tapioka Pt CSO mampu melakukan produksi sebanyak 100 ton tepung tapioka per hari. Pastinya ini dapat membantu masyarakat di wilayah Galela. “Jika tidak ada aral melintang, Maret nanti pabrik ini diresmikan dan dimulai dengan produksi perdana 100 ton tapioka,” jelasnya.

Sementara Bupati Halut Ir Frans Manery mengatakan,  jika sudah dilakukan peresmian dan produksi tapioka, maka dapat memberi dampak positif bagi masyarakat. “Saya sangat mendukung adanya investasi, dimulai dengan peremian pabrik pengolahan tepung tapioca Halut,” pungkasnya.(pn/fik/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *