Halut

Lanjut Seleksi di Korem, Dandim Tobelo Beri Motivasi ke Casis Tamtama TNI AD

×

Lanjut Seleksi di Korem, Dandim Tobelo Beri Motivasi ke Casis Tamtama TNI AD

Sebarkan artikel ini
Dandim 1508/Tobelo saat beri motivasi pada Casis TNI AD

HARIANHALMAHERA.COM– Dandim 1508/Tobelo, Letkol Inf. Davit Sutrisno Sirait, memberikan pengarahan dan motivasi terhadap pemuda yang mengikuti tes calon siswa (Casis) Tamtama TNI AD tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung di aula Makodim 1508/Tobelo itu berjalan lancar hingga usai.

Dalam arahannya, Dandim 1508/Tobelo pun menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan pada generasi muda, untuk bergabung dan mengabdikan diri menjadi TNI melalui pendaftaran Casis Tamtama TNI AD Tahun 2024.

“Untuk menjadi seorang prajurit tidaklah mudah, harus ada persiapan yang cukup dan matang. Diperlukan usaha yang keras, menjaga kesehatan baik,fisik yang kuat, disiplin tinggi dan latihan rajin,”katanya.

Soal pendaftaran menjadi prajurit TNI lanjuta Dandim, tidak ada pungutan biaya apa pun alias gratis, sehingga itu para Casis dihimbau untuk tidak terpengaruh dengan adanya oknum yang menjadi calo penerimaan dengan janji akan meluluskan menjadi prajurit TNI AD.

“Seleksi penerimaan untuk menjadi Calon Prajurit TNI AD dilaksanakan secara ketat, jujur, transparan dan sesuai aturan yang telah ditetapkan oleh Angkatan Darat, kemdian soal pendaftaran yang pastinya gratis,”pungkasnya.

“Kami juga mengimbau agar para peserta menyiapkan diri semaksimal mungkin untuk dapat berkompetisi dengan baik mulai dari disiplinkan diri, jaga kesehatan, fisik dan tingkatkan pengetahuan. Serta perbanyak ibadah dan berdoa biar lulus, karena selain kemampuan kalian, Tuhan Yang Maha Kuasa yang hanya bisa membantu kalian,”sambungnya.

Sementara para Casis tersebut dijadwalkan akan bertolak dari Tobelo menuju Kota Ternate untuk mengikuti tahapan seleksi lebih lanjut di Korem 152/Baabullah.

“Semoga kalian semua di beri keselamatan dalam perjalanan, lancar dalam menghadapi seleksi dan sukses selalu,”tuturnya.(sal/wyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *