HalutPeristiwa

Mobil Logistik RSUD Tobelo Terbalik, Alkes Hingga Obat-obatan Sempat Berhamburan Di Jalan

×

Mobil Logistik RSUD Tobelo Terbalik, Alkes Hingga Obat-obatan Sempat Berhamburan Di Jalan

Sebarkan artikel ini
Lakalantas; mobil logistik RSUD Tobelo terbalik di jalan tanjakan

HARIANHALMAHERA.COM– Aktivitas arus lalulintas di ruas jalan Bhayangkara, tepatnya tanjakan di Desa Gamsungi, Kecamatan Tobelo, selasa (8/8) pagi sempat terjadi macet, menyusul sebuah mobil logistic dengan nomor polisi DG 9553 diketahui milik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tobelo yang mengangkut alat kesehatan (Alkes) dan obat-obatan itu telah mengalami kecelakaan, yakni terbalik saat hendak naik tanjakan menuju rumah sakit.

Meski tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan lalulintas (Lakalantas) tersebut, namun logistic RSUD Tobelo berupa alkes dan obat-obatan sempat berhamburan di badan jalan.

Ate, sopir truk logistic RSUD Tobelo mengatakan bahwa mobil yang dikendarai terbalik lantaran tidak mampu naik tanjakan akibat beban berat logistic yang angkut sehingga mobil pun sempat mundur hingga akhirnya menghantam tebing.

“Muatan kami tadi itu Alkes dan obat-obatan yang mau di antar ke RSUD Tobelo, tapi mobil kami sudah tidak ada tenaga lagi untuk naik tanjakan dan terbalik pada saat mobil sudah tidak ana tenaga,”katanya.

Dia pun menuturkan bahwa dalam kecelakaan itu dirnya bersama beberapa orang buru yang berada di dalam bak mobil, namun mereka semua selamat setelah berusaha melompat keluar saat mobil terbalik.

“Iya, tadi ada beberapa orang buru yang ada di atas mobil, tapi mereka masih sempat melompat keluar pada saat mobil sudah tidak mampu baik tanjakan, untung saja pada saat kejadian tidak ada kendaraan lain yang berada di belakang kami, sehingga tidak ada korban jiwa,”terangnya.

Pihak kepolisan Polres Halut melalui Satlantas yang mendapat laporan adanya lakalantas tersebut langsung menuju ke TKP untuk tertibkan arus lalulintas sekaligus melakukan evakuasi mobil bersama warga setempat.(sal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *