Halut

Pilkades 92 Desa Kans Dipercepat

×

Pilkades 92 Desa Kans Dipercepat

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Pilkades

HARIANHALMAHERA.COM– Tahun 2020, ternyata menjadi tahun politik bagi Kabupaten Halmahera Utara (Halut). Selain tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan dimulai September, ternyata ada 92 desa yang akan menggelar pemilihan kepala desa (Pilkades) pada Oktober nanti.

Tidak ingin bertabrakan atau saling mengganggu, kabarnya Bupati Halut Ir Frans Manery, meminta Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) untuk mempercepat pelaksaan Pilkades, sebelum tahapan Pilkada 2020 dimulai.

Saat dikonfirmasi, Kepala (DPMD) Halut Nyoter Koenoe membenarkan ada arahan bupati untuk mempercepat pelaksaan Pilkades. Alasannya, Oktober sudah masuk tahapan Pilkada 2020. “Ini akan menjadi prioritas (percepatan pilkades, red). Namun, kami masih menunggu Peraturan Bupati (Perbup)  terkait penetapan jadwal pilkades,” kata Nyoter.

Ditanya gambaran percepatan jadwal seperti apa, ia mengaku belum bisa memberikan kepastian. Apakah bisa pemilihan Pilkades di Agustus, semuanya tergantung Perbup. “Yang pasti akan dipercepat. Kita tunggu perbup dulu,” ujarnya.

Untuk mengawalinya, Nyoter yang juga selaku Ketua Ketua Panitia Kabupaten Pilkades, meminta panitian pemilihan Pilkades tingkat desa, agar segera membuka pendaftran calon kades. Alasannya, ketika perbup turun, sudah ada berkas calon kades yang masuk ke panitia.

“Ini solusi, agar seluruh tahapan pilkades bisa selesai sebelum tahapan Pilkada September. Jadi, sudah bisa dibuka pendaftaran calon kades,” pungkasnya.(fik/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *