HARIANHALMAHERA.COM-Polda Maluku Utara (Malut) menyiapkan 20 ekor hewan Kurban. Hewan kurban yang disipakan itu terdiri dari 15 ekor Sapi dan 5 ekor Kambing.Kabid Humas Polda Malut Hendri Badar mengatakan, 20 hewan kurban itu akan dibagikan ke Masyarakat. Namun, untuk memperoleh itu, sebelumnya akan diberikan kupon.
“800 kupon akan kami bagikan. Supaya, daging kurban diambil berdasarkan kupon,”jelas Hendri yang di dampinggi Kaur Mintu, Iptu M Ruslan saat menggelar conference pers di Mapolda. Rabu (07/08).
Sementara itu, Hendri juga menyampaikan bahwa jajaran Polda akan melaksanakan Sholat Idul Adha 1440 H, di halaman Mapolda, pada Minggu (11/8). Selaku Khotib sekaligus merangkap Imam pada shalat Ied nanti yakni,Al Ustad H. Muhammad Nur Toloa.
“Semoga semua yang kita lakukan menjadi nilai ibadah. Mari kita tanamkan semangat dan ketulusan dalam pengabdiaan bangsa dan negara,” Tutupnya. (Sul/mt)