Halut

Sijum Tobelo Salurkan Bantuan Banjir Lewat PMI

×

Sijum Tobelo Salurkan Bantuan Banjir Lewat PMI

Sebarkan artikel ini
PEDULI: Ibu-ibu Sijum Tobelo usai menyalurkan bantuan kepada korban banjir di markas PMI Halut, Senin (8/3). (foto: Sijum Tobelo for Harian Halmahera)

HARIANHALMAHERA.COM— Bantuan bagi korban terdampak banjir di beberapa desa beberapa waktu lalu, terus berdatangan. Bantuan tersebut wujud dari kemanusiaan dan kepedulian sesama warga Halut. Seperti yang dilakukan ibu-ibu yang tergabung dalam Sijum (nasi jumat) Tobelo, Senin (9/3).

Lewat pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Halut, ibu-ibu yang rutin membagikan Sijum pada setiap jumat di berbagai masjid itu, menitipkan sejumlah bantuan berupa beras 130 kg, minyak goreng 2 dos, mi instan 8 dos, bihun, dan popok bayi 1 dos.

“Ini merupakan amanah dari ibu-ibu yang tergabung dalam sijum. Kami mengucapkan terima kasih bagi mereka yang sudah ikut berpartisipasi menyisihkan sedikit rejeki bagi mereka yang tertimpa musibah,” kata mereka, yang meminta hanya disebutkan dari ibu-ibu Sijum.

SIMBOLIK: Bantuan bagi korban banjir yang diterima Arman, Sekretaris PMI Halut.(foto: Sijum Tobelo for Harian Halmahera)

Sementara, Sekretaris PMI Halut Arman mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan ibu-ibu Sijum untuk menyalurkan bantuan kepada korban banjir.

“Bantuan ini akan segera kami salurkan kepada mereka. Sekali lagi terima kasih. Sampai saat ini, posko PMI Halut masih terus terbuka bagi siapa saja yang ingin menyalurkan bantuan kepada para korban banjir,” pungkasnya.(fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *