HARIANHALMAHERA.COM– Selain menyiapkan sumber daya manusia (SDM) di bidang kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) dalam tahun 2023 ini akan melakukan pekerjaan rehab beberapa puskemas dan rencana pengadaan mobil ambulance yang merupakan fasilitas penunjang layanan terhadap masyarakat.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Halut, Selpianus Kaya, mengatakan, beberapa puskemas yang akan direhab pada tahun 2023 ini diantaranya puskemas Tobelo dan Dorume, Kecamatan Loloda Utara.
“Iya tahun ini ada beberapa puskemas yang di rehab, seperti Puskemas Tobelo dan Dorume. Kedua puskemas ini butuh direhab demi memberikan kenyamanan masyarakat yang berobat,”katanya, selasa (11/4).
Selain rehab puskemas lanjutnya, Dinkes Halut juga melakukan pengadaan mobil ambulance terhadap beberapa puskemas yang belum tersedia agar memperlancar akomodasi dalam pelayanan pada masyarakat.
“Kami melihat ada mobil ambulance yang diperlukan untuk menunjang pelayanan mobile bagi orang sakit dan ini juga masuk dalam program sehingga dipersiapkan. Bahkan untuk di wilayah lainnya seperti dengan Kao dan Malifut sudah ada mobil ambulance dan merupakan kerjasama dengan perusahaan yang memberikan bantuan untuk menunjang pelayanan kesehatan lebih baik,”terangnya.(sal)