Maluku UtaraPemprov

77 Tahun Kemerdekaan, PUPR Galakan Semangat Perjuangan untuk Percepatan Pembangunan di Malut

×

77 Tahun Kemerdekaan, PUPR Galakan Semangat Perjuangan untuk Percepatan Pembangunan di Malut

Sebarkan artikel ini
Saifuddin Djuba

HARIANHALMAHERA.COM– Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) galakan semangat untuk percepatan pembangunan Kota Baru Sofifi. Demikian penegasan Plt Kepala Dinas PUPR Saifuddin Djuba terkait arah program pembangunan ke depan.

“Dengan semangat HUT Kemerdekaan, semangat itu kemudian kita galakan untuk kemajuan pembangunan di Maluku Utara. Jadi gerakan itu kita harus lakukan untuk bagaimana percepatan infrastruktur terutama percepatan pembangunan Kota Baru Sofifi,” ujarnya.

Mantan Pj Bupati Halut ini mengatakan, dalam pembangunan Kota Baru Sofifi, pekan kemarin Dinas PUPR sudah rapat dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan bersama Kementerian lembaga terkait pembangunan Kota Baru Sofifi.

“Rapat tersebut untuk membicarakan berapa kebutuhan anggaran untuk pembangunan Kota Baru Sofifi. Dan, dalam waktu dekat dilakukan rapat kembali untuk menindaklanjutinya,” jelas Saifuddin.

Saat ini, tambah Saifuddin, Kementerian PUPR sedang dalam penyusunan master plan Kota Baru Sofifi. Master plan ini yang akan dijadikan pedoman dalam pembangunan ibu kota ke depan.

“Mereka sekarang sedang menyusunnya (master plan),” tutupnya.(adv/lfa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *