HaltengPeristiwa

TKA Asal China di PT IWIP Tewas Tertimpa Pohon

×

TKA Asal China di PT IWIP Tewas Tertimpa Pohon

Sebarkan artikel ini
Sepeda motor korban yang tertimpa batang pohon yang tumbang

HARIANHALMAHERA.COM–Kabar duka tak-henti-hantinya datang dari karyawan PT IWIP. Siang kemarin, salah satu tenaga kerja asing (TKA) di perusahaan tambang nikel bernama Bei Ling Feng itu dinyatakan meninggal dunia.

Tenaga kerja asal China yang bertugas di Departemen HSE/Safety itu tewas setelah tertimpa pohon tumbang disaat hujan deras disertai angin kencang. Insiden yang berlangsung sekitar pukul 15.40 WIT itu, terjadi dalam areal PT WIIP di jalan Houling, dekat dengan pintu 1 atau belakang gedung kantin baru.

Informasi yang diperoleh, Bei Ling Feng yang saat itu melintas di jalan dari arah Klinik menuju ke Pintu 2 dengan sepeda motor, tiba-tiba ditimpa pohon tumbang yang jatuh dari arah gunung.

Mendapat laporan adanya karyawan yang mengalami musibah, tim Resceu dan personil PAM Obvit, beserta Security langsung menuju lokasi dan mengevakuasi korban yang sudah tak bernyawa ke klinik tanjung ulie.

Bei Ling Feng tewas setelah mengalami pendarahan akibat luka cukup parah. Berdasarkan hasul rongten, terdapat retak di bagian kepala tulang, leher, dan bagian dada. Rencnanya, jenasah korban akan dipulangkan ke kampung halamnnya di China

Sementara itu, Kapolres Halteng AKBP Nico A Setiawan, mengaku saat ini tim identifikasi Satreskrim polres halteng juga sudah turun ke TKP. “Saat ini kami langsung lakukan olah TKP, meminta keterangan saksi yang mengevakuasi korban ke klinik PT IWIP,” kata kapolres.

Kapolres mengatakan, kecelakaan yang dialami Bei Ling Feng bukan kecelakaan kerja. “Bertepatan terjadi angin dan hujan, saat bersamaan korban melintas. Sehingga, salah satu pohon tumbang dari arah pegunungan, dan menimpahnya hingga korban tidak bisa diselamatkan dan meninggal dunia di TKP,” tukasnya.(tr1/pur)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *