HukumNasional

KKSB Kembali Serang TNI Saat Proses Evakuasi Korban

×

KKSB Kembali Serang TNI Saat Proses Evakuasi Korban

Sebarkan artikel ini
EVAKUASI: Tim gabungan TNI-Polri saat mengevakuasi jenazah korban pekerja PT Istaka Karya yang dibantai SSKB di Bukit Kabo, Distrik Yigi, Nduga, Desember 2018. (Foto: Polres Jayawijaya/Cederawasih Pos)

HARIANHALMAHERA.COM— Kelompok Kriminal Sipil Bersenjata (KKSB) pimpinan Egianus Kogoya, ternyata sudah dua kali menyerang pasukan TNI di Kabupaten Nduga. Hal itu diungkap Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Sisriadi.

Menurut Sisriadi, serangan pertama yang dilakukan secara mendadak terjadi sekira pukul 08.00 WIT. Ketika pasukan TNI tergabung dalam Satgas Penegakan Hukum (Satgas Gakkum) sedang melaksanakan pengamanan proses pergeseran pasukan TNI.

“Pasukan TNI yang berjumlah 25 orang tiba-tiba mendapatkan serangan mendadak oleh sekitar 50-70 orang KKSB bersenjata campuran, baik senjata standar militer maupun senjata tradisional seperti panah dan tombak,” kata Sisriadi, mengutip indopos.co.id.

(lihat: Diserang Mendadak KKSB, Tiga Anggota TNI Gugur)

Serangan kedua, lanjutnya, terjadi sekira Pukul 15.00 WIT. Ketika dua unit helly jenis Bell tiba dari Timika untuk melaksanakan evakuasi korban prajurit yang gugur. Saat helly akan mendarat, serangan terjadi kembali.

“Pasukan TNI membalas tembakan sehingga helly berhasil mendarat dan proses evakuasi korban dapat dilaksanakan dalam keadaan aman,” katanya.

Diketahui, akibat kontak senjata tiga orang prajurit TNI gugur, yakni Serda Mirwariyadin, Serda Yusdin dan Serda Siswanto Bayu Aji. Sementara diperkirakan 7-10 orang KKSB tewas. Prajurit TNI juga berhasil merampas lima pucuk senjata milik KKSB dan menemukan satu orang mayat anggota KKSB.(ind/fir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *