Halteng

Disdik Halteng Terapkan PTM dengan Sistem Shif

×

Disdik Halteng Terapkan PTM dengan Sistem Shif

Sebarkan artikel ini
ILUSTRASI : Salah satu proses pembelajaran tatap muka ditengah pandemi covid-19 dengan menerapkan protap covid (antarafoto)

HARIANHALMAHERA.COM–Jika hampir sebagian daerah di Malut memutuskan untuk memberlakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ) dengan sistem belajar daring di masa pandemi, tidak dengan Pemkab Halteng.

Pemkab melalui Dinas Pendidikan (disdik) tetap menerapkan pembelajara tatap muka (PTM) di seluruh sekolah muali SD hingga SMP. Namun, begitu PTM ini dilakukan secara shift (bergiliran) dengan menerapkan protkol keseharan (prokes) ketat “Kita akan bagi sif untuk pagi dan siang. Jadi ada yang masuk pagi dan ada yang siang,”ujar Sekretaris Disdik Halteng Daud Arif.

PTM dengan sistem shift memang sebelumnya sudah diatur dalam edaran Bupati. Namun, seiring kasus Covid-19 yang menurun, sekolah tidak lagi menerapkan sistem tersebut. Karena itu, dengan kondisi Covid-19 yang kembali melonjak, edaran itu diberlakukan kembali.

Penerapan jam belajar dengan sistem shift ini, guna mencegah adanya kerumunan di sekolah. “Karena itu kita akan menekan kerumunan, dengan cara menerapkan jam belajar bergiliran,” jelasnya.

Selain itu, Disdik juga akan menyurat ke sekolah sekolah agar seluruh guru dan siswa divaksin.(tr1/pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *