HARIANHALMAHERA.COM– awal tahun 2024 ini Pemkab Halmahera Tengah (Halteng) akan kembali melakukan ekspor ratusan ikan tuna ke negara Vietnam hingga Uni Eropa. Ikan yang akan diekspor tersebut ternyata rata-rata beratnya mencapai 1,5 ton.
Rencana ekspor ikan tuna tersebut mendapat respon bahagia dari Pj Bupati Halteng, Ikram M. Sangadji. Orang nomor satu di Negeri Fagogoru itu, rabu (21/2) kemarin langsung melakukan kunjungan ke Mini Plan Milik CV. Mitra Tuna Mandiri, tepatnya areal perikanan Weda untuk melihat langsung kegiatan proses pemotongan atau loin tuna.
“Ikan hasil tangkapan para nelayan Halteng ini selanjutnya diproses menjadi loin tuna, dan dikirim ke Ternate untuk di ekspor ke negara Vietnam dan Uni Eropa,”kata Pj Bupatei Halteng, disela-sela kunjungan ke Mini Plan CV. Mitra Tuna Mandiri.
Ekspor ikan tuna ini menurut Pj Bupati Halteng, tentu menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi daerah dan keberhasilan pemda dalam upaya mengelola sumber kekayaan laut melalui tangan-tangan para nelayan.
“Alhamdulillah di awal tahun 2024 ini para nelayan kami mampu menangkap ikan tuna sebanyak 102 ekor yang total beratnya capai 1,5 ton. Tentunya menjadi keberhasilan bag daerah yang sudah kedua kalinya telah ekspor ikan ke luar negeri,”ujarnya.
Pemda Halteng lanjut Pj Bupati Halteng, sangat berterima kasih pada para nelayan, pelaku usaha, yakni CV. Mitra Tuna Mandiri dan tentunya keseriusan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Halteng atas kinerjanya.
“Saya berharap agar kerja sama ini terus dilanjutkan dan ditingkatkan, karena dampak ekonominya yang bermanfaat,”terangnya.(tr-02)