Haltim

Akses Tol Laut kembali Dibuka

×

Akses Tol Laut kembali Dibuka

Sebarkan artikel ini
SEPI: Ilustrasi kapal tol laut yang sandar di Pelabuhan Halut, saat diresmikan Presiden Jokowi, lalu. (foto: malutpost.com)

HARIANHALMAHERA.COM— Setelah beberapa bulan terakhir tidak melayani rute Haltim, Minggu (10/3) kegiatan tol laut kembali beroperasi.

“Sebenarnya ini sudah masuk pelanyanan kedua. Pada tahap pertama bulan lalu tidak ada muatan ke haltim, makanya tidak masuk, jadi baru hari ini,” jelas Kepala Bidang Perdagangan Disperindagop Pemkab Haltim Lutfi Karim, pekan kemarin.

Menurut Lutfi, untuk kegiatan tol laut tahun ini dikatakan signifikan. Pasalnya pelayanan tol laut ada di dua pelabuhan di Haltim, yakni Pelabuhan Buli dan Pelabuhan Manitingting, Kota Maba.

“Jadi masayarakat sudah lebih dipermudah dengan adanya pelayanan di Buli. Karena tahun sebelumnya hanya di Manitingting,” ujarnya.

Dia berharap masayarakat khususnya para pengusaha yang ingin memasok muatan ke luar daerah, bisa menggunakan tol laut yang saat ini sudah tersedia.

“Jadi baik muatan dari Surabaya ke Haltim maupun sebaliknya sudah bisa dikirim melalui tol laut,” pungkasnya.(rul/cal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *